Dikeluhkan Petani, BBWS Citanduy Gerak Cepat Perbaiki Tanggul Jebol
Lokasi perbaikan tanggul Ciilat 1 di Desa Paledah, Dusun Mekarasih, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran (foto: Asep.S)
PANGANDARAN, BIDIKNASIKNAL.com – Kanan kiri lahan pesawahan saat ini tidak bisa ditanami padi, para petani pun mengeluh karena tidak bisa menggarap lahan pertaniannya. Hal itu disebabkan karena Tanggul Ciilat1 saat ini Jebol, berdampak lahan pertanian di desa Paledah meluap, debet air meningkat di suplai dari dua desa yang masuk ke lahan pesawahan di Paledah.
Menangani peristiwa tersebut, BBWS Citanduy khususnya OP.II bergerak cepat1 dalam menanggapi dan menindak lanjuti keadaan.
Menurut salah seorang pengawas PSDA kabupaten Pangandaran Tukimin, Luas lahan pesawahan di Ciilat kecamatan Padaherang kurang lebih 400 hektar, tapi pada saat ini luas area pesawahan tersebut sedang dilanda banjir anak sungai Ciilat satu tak mampu menanggung luapan air yang datang dari dua desa meluap membanjiri pesawahan sehingga lahan pesawahan tersebut banjir.
Dinas terkait, BBWS Sungai Citanduy melalui OP.II melanjutkan perbaikan tanggul tersebut dengan melibatkan pemborong Lokal.
Haji Endang sebagai pihak yang melaksanakan pekerjaan tersebut sangat sigap menggarap perbaikan tanggul Ciilat panjang 70 meter lebar 2m tinggi 80 cm dengan menggunakan tumpukan karung sebanyak 4.500 karung.
Lokasi perbaikan tanggul Ciilat 1 ada di desa Paledah dusun Mekarasih kecamatan Padaherang kabupaten Pangandaran, saat ini sudah finishing.
Kaum petani berterimakasih kepada pemerintah desa dan BBWS Citanduy terutama OP. II yang telah membantu kesulitan kaum petani.
Sementara, Kesra pembangunan Desa Paledah Sutrina juga mengucapkan terimakasih kepada BBWS Citanduy yang telah merealisasikan pemohon pemerintah desa Paledah menanggulangi Banjir, memperbaiki tanggul Ciilat 1 yang jebol.
“Alhamdulillah saat ini pengerjaan penanggulangan tanggul sudah finishing, dengan di bangunnya tanggul ini bisa mengurangi debet air yang masuk ke desa Paledah dari dua desa,” jelasnya.
Untuk kedepannya kata Kesra pembangunan, masyarakat setempat memohon kepada BBWS Citanduy supaya di adakan perawatan terpadu dan ada penambahan penanganan tanggul kanan kiri perlu adanya perbaikan karena memang belum tersentuh perbaikan sekitar 250 meteran lagi kanan kiri.
Masyarakat dan Kadus setempat
Berharap sekali kepada BBWS supaya penanganan penanggulan banjir di Paledah terutama Tanggul Ciilat1 supaya tuntas sekalipun secara berkala kami sangat sekali berharap penangan tanggul tersebut bisa tuntas.
Laporan: Asep.Sujana
Editor: Budi Santoso