JATIMPASURUAN

Lewat Kampanye “ISI PIRINGKU”, Dinkes Kabupaten Pasuruan Raih Penghargaan Nasional

Pelaksanaan Gerakan “ISI PIRINGKU” di Posyandu Delima Desa Rejosari Puskesmas Kraton, 8 Februari 2023 (Foto: ist)

PASURUAN, BIDIKNASIONAL.com – Lewat Gerakan Edukasi “Isi Piringku”, Pemerintah Daerah Kabupaten Pasuruan melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) meraih penghargaan di tingkat Nasional Tahun 2023.

Penghargaan bergengsi bidang Kesehatan Ibu dan Balita diraih Dinas Kesehatan di – bawah kepemimpinan dr. Ani Latifah, itu lantaran berhasil meningkatkan kesadaran masyarakat pentingnya memenuhi gizi ibu sejak hamil, menyusui hingga kecukupan protein hewani pada MP-ASI dan balita.

Lewat kampanye “ISI PIRINGKU” yang di ikuti Dinas Kesehatan Kab. Pasuruan raih penghargaan di tingkat Nasional sebagai pemenang lomba edukasi dengan jumlah unggahan/hastag vaforit dan terbanyak kategori kabupaten/kota,” terang Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Endah Yuliastuti ES., S.ST., MM.

Lebih lanjut Endah Yuliastuti mengisahkan awal mula kegiatan “ISI PIRINGKU” itu di laksanakan pada Hari Gizi Nasional (HGN) ke-63 tahun 2023. 

Menurut Endah peringatan HGN menjadi momentum yang tepat menggaungkan “Protein Hewani Cegah Stunting” dengan mengusung slogan “Protein Hewani Setiap Makan” dan “Isi Piringku” Kaya Protein Hewani.

Kampanye ISI PIRINGKU kita mulai sejak pertengahan Januari hinga Februari 2023 di seluruh Indonesia. Salah satu kegiatan dalam rangkaian kegiatan HGN ke-63 yakni Gerakan Edukasi Isi Piringku,” tuturnya.

Gerakan Edukasi Kemenkes itu bertujuan memperkenalkan kembali “ISI PIRINGKU” pada masyarakat sesuai kelompok umur sebagai solusi pemenuhan gizi seimbang bagi keluarga. 

Endah Yuliastuti menambahkan kelompok umur tersebut antara lain yaitu ibu hamil, ibu menyusui, bayi dan balita. Kegiatan ini dilaksanakan oleh seluruh Puskesmas di Indonesia dengan target minimal 1 (satu) Posyandu per Puskesmas selama kurun waktu tanggal 25 Januari sampai dengan 25 Februari 2023. 

(Adapun agenda gerakan Edukasi Isi Piringku meliputi: edukasi Isi Piringku, demo masak, penyusunan menu sesuai kelompok usia dan lomba edukasi Isi Piringku oleh kader. 

Di Kabupaten Pasuruan tercatat ada 56 Posyandu dari 33 Puskesmas yang ikut serta dalam gerakan ini. Tutupnya.

Penulis : Toddy Pras H

Editor   : Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button