
Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pj Sekda Aceh Singkil Ahmad Riva’i, SH. (Foto: ist)
ACEH SINGKIL, BIDIKNASIONAL.com –
Setelah sebelumnya menjabat sebagai Plh Sekda Aceh Singkil Ahmad Rivai, SH, hari ini Senin (11-9-2023) dilantik dan diambil sumpahnya oleh Penjabat (Pj) Bupati Drs. Azmi, M.A.P sebagai Penjabat (Pj) Sekda Aceh Singkil.
Kegiatan diselenggarakan di ruang Op Room Setdakab Aceh Singkil yang dihadiri oleh, Forkompinda, para Asisten, para Staf Ahli, para Kabag, para Kepala SKPK, serta tamu undangan lainnya.
Dalam pidatonya, Pj Bupati Azmi mengatakan Atas nama Pemerintah Kabupaten Aceh Singkil saya menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada bapak Ahmad Rivai SH, yang telah dilantik dan diambil sumpah menjadi penjabat sekretaris daerah pemerintah kabupaten aceh singkil, ucap Azmi. Senin 11 September 2023.
Lanjutnya, pelantikan ini telah melalui prosedur dan ketentuan perundang-undangan, sesuai surat persetujuan Menteri Dalam Negeri Nomor: 100.2.2.6/4761/sj Tentang Persetujuan Pengangkatan Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Singkil.
” Saya menganggap bahwa momentum ini penuh makna, bernilai sejarah dan luar biasa. peristiwa ini juga memberikan pembelajaran kepada kita semua bahwa seluruh esensi kehidupan yang kita jalani di dunia ini, merupakan skenario hidup yang sudah digariskan oleh tuhan yang maha esa, Allah SWT,” ujarnya.
” Saya yakin bahwa dengan pelantikan ini akan semakin membangun motivasi dan gairah dari Bapak Sekda, sebagai aparatur yang penuh gagasan, dedikasi, kreatif dan penuh inovasi. saya berharap Penjabat Sekda dapat menerapkan dan menegaskan terhadap core value ASN “Berakhlak” yakni berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif. serta dapat menghasilkan inovasi-inovasi yang memberikan dampak besar dalam organisasi,” tutur orang nomor satu di Aceh Singkil tersebut.
” Saya mengharapkan segenap jajaran pemerintahan memberikan dukungan dan kerja sama yang baik. dengan adanya koordinasi dan komunikasi yang baik, roda pemerintahan bisa berjalan baik, sehingga tugas dan amanah organisasi dapat berjalan dengan lancar dan sukses,” tambahnya.
Azmi melanjutkan, tantangan kedepan sangat dinamis dan penuh kompetisi. pemerintahan saat ini dihadapkan pada dinamika globalisasi yang terus tumbuh dengan pesat. kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi menjadi ruang yang tak terbatas dan menyentuh seluruh sendi kehidupan bermasyarakat.
Oleh sebab itu, fungsi pemerintahan sebagai fungsi pelayanan, pembangunan dan pemberdayaan harus mampu diemban dengan baik, dan mengikuti dinamika yang terus berkembang tersebut.
” Mari kita ubah mindset primordial menjadi pola pikir yang modern dan berkemajuan. Kita harus melayani bukan dilayani. Sudah saatnya kita semua memacu diri, terus mengasah kemampuan dan kapasitas, agar mampu berdaya saing dalam gerak pemerintahan yang harus semakin cepat,” ajaknya.
Saya juga ingin menyampaikan bahwa kedepan rencana mutasi promosi dalam rangka pengisian kekosongan Pejabat eselon II/b yang pelaksanaannya tinggal menunggu persetujuan dari Mendagri, serta mutasi rotasi dan promosi pejabat eselon III dan IV agar segera dilakukan percepatan, karena kekosongan pada jabatan tersebut berdampak begitu besar dalam pelayanan publik pada pemerintah Kabupaten Aceh Singkil,” imbuhnya.
” Sekali lagi saya menyampaikan selamat dan sukses kepada Sekretaris Daerah , tunaikan tugas dengan sebaik-baiknya, tingkatkan terus kinerja dan pembinaan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara, pelihara kebersamaan dan sinergi dalam pelaksanaan tugas dan pengabadian,” kata Azmi.
“Selamat bekerja. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan keberkahan dan perlindungannya kepada kita semua,” tutupnya.
Diketahui, Ahmad Rivai SH sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bapedda Aceh Singkil, ia dipercayakan oleh PJ Bupati Azmi sebagai Plh dan hari ini dilantik sebagai Pj Sekda mengisi kekosongan yang awalnya dijabat oleh Penjabat Bupati bersangkutan.
Sumber: Prokopim Aceh Singkil
Laporan: Roni
Editor: Budi Santoso