PELALAWANRIAU

ANGGOTA DPRD KABUPATEN PELALAWAN PERIODE 2024 – 2029 RESMI DILANTIK

PELALAWAN, BIDIKNASIONAL.com – Sebanyak 40 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pelalawan terpilih pada Pemilu 2024 untuk masa jabatan 2024 – 2029 mendatang resmi dilantik pada Selasa (27/8/2024) bertempat di gedung daerah Datuk Laksamana Mangku Diraja Pangkalan Kerinci.

Pelantikan digelar dalam Rapat Paripurna pengucapan sumpah / janji anggota DPRD Pelalawan masa jabatan 2024 – 2029 yang dipandu Ketua Pengadilan Negeri Pelalawan Andry Simbolon S.H.,M.H.

Rapat Paripurna yang dipimpin Baharudin, SH.MH Ketua DPRD Pelalawan masa jabatan 2019 – 2024 dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Dilanjutkan dengan pembacaan keputusan Gubernur Riau tentang peresmian pemberhentian anggota DPRD Kabupaten Pelalawan masa jabatan 2019 – 2024 dan peresmian pengangkatan anggota DPRD Kabupaten Pelalawan 2024 – 2029.Kemudian pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Pelalawan masa jabatan 2024 – 2029.Selanjutnya dilakukan penanda tanganan berita acara pengambilan sumpah/janji.

Hingga berita ini dinaikkan, acara masih berlangsung yakni pengumuman pimpinan sementara dan penyerahan pimpinan sementara dari pimpinan masa jabatan 2019 – 2024 kepada pimpinan masa jabatan 2024 – 2029 secara simbolis dengan penyerahan palu pimpinan sidang.Sambutan pimpinan sementara diteruskan Sambutan Mendagri yang dibacakan oleh Bupati Pelalawan H.Zukri, SE.

Berikut nama Angota DPRD priode 2024 – 2029

Laporan: Js

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button