SUMUT

Kadis Kominfo Labuhanbatu Serahkan Hadiah Juara l Lomba KIM

LABUHANBATU, SUMUT, BN – Kepala Dinas Kominfo Labuhanbatu H Muhammad Ihsan Harahap, ST menyerahkan trophy dan hadiah uang pembinaan kepada juara I Lomba KIM Tingkat Kabupaten Labuhanbatu Tahun 2018 yang diterima Muhammad Arif Siregar dari Kelompok KIM Sartika utusan Kecamatan Rantau Utara.

Tim Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Sartika perwakilan dari Kecamatan Rantau Utara unggul dengan nilai 485,5 dan menjadi juara peringkat 1 pada perlombaan KIM tingkat Kabupaten Labuhanbatu Tahun 2018 yang digelar Dinas Komunikasi dan Informatika Labuhanbatu, di Gedung Kesenian Rantauprapat, Kamis sore (8/11/2018).

Sebanyak 11 peserta kelompok KIM yang berasal dari Kecamatan se-Kabupaten Labuhanbatu dan siswa-siswi SMA turut ambil bagian menjadi peserta. Pada lomba tersebut, masing-masing kelompok dengan ciri khasnya melakonkan adegan mirip dengan sandiwara di atas panggung, berisikan berbagai informasi yang biasa didapat dikehidupan sehari-hari masyarakat.

Kepala Dinas Informasi dan Komunikasi H. Muhammad Ihsan Harahap ST pada sambutanya mengatakan, lomba KIM tersebut digelar dengan tujuan untuk membina dan memberdayakan KIM yang ada di Labuhanbatu, dan yang terpilih sebagai pemenang, nantinya akan bertanding di tingkat Provinsi Sumatera Utara melawan 33 Kabupaten/Kota lainya.(M.SUKMA)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button