Kades Ikuna Muliono Mamonto Layak Maju di Pileg 2024
BOLMONG, BIDIKNASIONAL.com – Salah Satu Kepala Desa di Kecamatan Dumoga Tenggara, Kabupaten Bolmong, kembali didukung warga Kecamatan Dumoga Tenggara untuk maju dalam Pemilihan Legislatif tahun 2024 Kabupaten Bolaang Mongondow.
Ronald Mokodompit salah satu Warga Desa Dumara saat bersua dengan media ini menyampaikan bahwasanya, Muliono Mamonto Kepala Desa Ikuna Layak untuk diusung dalam Pileg 2024 nanti.
Ronald Mokodompit menilai Kepala Desa Ikuna Muliono Momanto adalah aset desa yang patut diusung. Pasalnya, figur beliunya memiliki potensi dan latar belakang yang mumpuni.
Sejak menjabat Kepala Desa Ikuna Kecamatan Dumoga Tenggara Kabupaten Bolaang Mongondow nampak hasil kinerja keberhasilan yang digapai.
Menurut Ronald selaku tokoh masyarakat di Kecamatan Dumoga hal itu merupakan sebuah Prestasi.
” Bukti nyata sejak Muliono menjabat Kepala Desa Ikuna meskipun baru seumur jagung menjabat, pembangunan di desa ini berjalan pesat. Ini sebuah fakta nyata dan ukuran bagi seseorang untuk diusung dalam pileg tahun 2024 nanti,” jelas Ronald Mokodompit.
Hal ini turut diamini oleh Masno dan Imam warga Desa Dumoga. “Muliono Momanto Kepala Desa Ikuna sudah sepantasnya di usung dalam Pemilihan Legislatif Bolmong kedepan. Kami berharap Warga Kecamatan Dumoga Tenggara dapat menyatukan tekad mendukung Muliono Momanto dalam Pileg mendatang,” kata Masno.
Ditambahkan Imam, hal ini tentunya untuk kepentingan bersam, demi masa depan warga kecamatan Dumoga Tenggara. Ini sebuah kesempatan bagi warga dalam memperjuangkan Aspira masyarakat kecamatan Dumoga Tenggara,” Apalagi Muliono Momanto dalam pergaulannya baik di Desa Ikuna maupun di desa tetangga selalu hadir dalam hajatan maupun kegiatan kemasyarakatan,” ucapnya.
“Dalam hal sumber daya manusia kami anggap, Kepala Desa Ikuna mampu memperjuangkan aspirasi warga kecamatan Dumoga tenggara,” ujar mereka berdua.
Laporan: Arman
Editor: Budi Santoso