Gedung Manajemen RSJ Mutiara Sukma NTB. Sabtu, 28/01/23 (foto: Aini)
MATARAM, BIDIKNASIONAL.com – Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, SE., M. Sc., menghadiri perayaan HUT ke 33 RSJ Mutiara Sukma, dimana pada hari HUT tersebut juga RSJ Mutiara Sukma meresmikan Gedung Manajemen RSJ Mutiara Sukma NTB. Sabtu, 28/01/23.
Turut hadir mendampingi Bang Zul diantaranya Kadis Kominfotik NTB, Kadispora, Direktur RSUD, Kepala Dinas Kesehatan dan pejabat lainnya.
Bang Zul mengatakan bahwa hari ini tamu yang hadir diacara HUT ini menjadi saksi sejarah perayaan ulang tahun rumah sakit jiwa yang 33, saya kira rumah sakit jiwa ini punya konotasi yang menentramkan, dan untuk hari ini juga perlu diketahui, bahwa RSJ akan meresmikan Gedung Manajemen dimana gedung tersebut sebelumnya merupakan Gedung Autis yang dialihfungsikan menjadi Gedung Manajemen sebagai tempat pelayanan bagi para pegawai RSJ.
Hal tersebut disampaikan Gubernur NTB saat perayaan HUT ke 33 RSJ Mutiara Sukma di halaman Gedung RSJ Mataram.
Pada peresmian tersebut, dr. Jack sapaan akrab Direktur RSUD NTB diminta Gubernuran NTB untuk memimpin doa sebagai keberkahan Gedung Manajemen yang baru bahwa dengan adanya Gedung Manajemen yang baru, diharapkan pelayanan RSJ kedepan menjadi lebih baik dan masyarakat NTB menjadi Gemilang.
Ditambahkan Bang Zul, bagaimanapun salah satu tantangan terbesar kita manusia adalah menenangkan jiwa dimasa yang akan datang.
“Salah satu kunci untuk menenangkan jiwa itu adalah bersyukur atas apa yang telah kita raih hari ini,” tuturnya.
Selanjutnya, Gubernur Bang Zul memberikan penghargaan secara simbolis kepada pegawai RSJ atas kinerja dan dedikasinya dalam hal pelayanan kesehatan.
Laporan: Aini
Editor: Budi Santoso