JATIM

Nobar Semakin Menyatukan Forkominda

SURABAYA, JATIM, BN – Gubernur Jawa Timur, Dr. H. Soekarwo bersama Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs Machfud Arifin, dan Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Arif Rahman, nonton bareng (nobar) Final Piala Dunia yang mempertemukan Perancis melawan Kroasia di Hotel Wyndham Surabaya, Minggu (15/7) dini hari.

Pakde Karwo, sapaan akrab Gubernur Jawa Timur memuji acara nobar yang diprakarsai oleh Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin ini. Menurutnya, kegiatan ini merupakan bukti sekaligus memperkuat kekompakan dan kebersamaan forkopimda di Jatim.

“Yang penting bukan nobarnya, tapi kebersamaan yang kuat dari forkopimda di Jatim Jatim. Kita disini nonton bareng dan minum kopi sama-sama, ini bukti keguyuban forkopimda. Saya apresiasi idenya bapak Kapolda, beliau sangat inovatif,” pujinya.

Dalam kesempatan ini, Kapolda Machfud Arifin mengatakan, acara nobar ini bertujuan untuk membangun kebersamaan sekaligus mewujudkan sinergitas Polri-TNI-pemerintah dalam mewujudkan kamtibmas yang kondusif. Serta, meningkatkan hubungan baik antara personil Polri-TNI.

“Nobar ini untuk membangun kebersamaan, menjaga kamtibmas. Jatim harus guyub, harus rukun. Kita jaga kamtibmas bersama sama pak Gubernur dan Pangdam,” katanya.

Kapolda juga mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Jatim, Pangdam V/Brawijaya yang ikut meramaikan nobar ini. Kekompakan forkopimda di tingkat Jatim ini menjadi contoh yang baik bagi forkopimda di tingkat kabupaten/kota. Menurutnya, acara serupa juga digelar di polres-polres di Jatim.

“Tingkat polres juga menggelar nobar bersama dandim dan bupati. Ini yang kita harapkan, semuanya bisa berjalan dengan baik untuk bisa menjaga stabilitas keamanan,” lanjutnya.

Acara nobar tersebut semakin menarik karena pantia telah menyiapkan doorprize berupa 2 buah sepeda motor vario, 2 buah TV 40 inc, 5 buah TV 32 inc, dan 5 buah sepeda angin.(dji)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button