JATIM

PDIP Targetkan Jumlah Kursi DPRD Banyuwangi Lebih Meningkat

BANYUWANGI, JATIM, BN – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Banyuwangi secara resmi telah mendaftar-kan seluruh bakal calon legislatif (bacaleg) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupa-ten Banyuwangi, Senin (16/07) lalu.

Kedatangan bacaleg DPC PDI Perjuangan Banyuwangi di KPU Banyuwangi tersebut diiringi alunan musik angklung yang berang-kat dari Kantor DPC PDI Perjuangan Banyuwangi tepat pukul 15.00 WIB.

Di temui awak media Made ketua DPC PDIP Banyuwangi mengatakan, “Kita tadi sudah masukkan beberapa persyaratan, semua caleg kita juga sudah lengkap dan untuk caleg perempuan juga telah memenuhi kuota yaitu 30 persen,” kata I Made Cahyana Negara, Ketua DPC PDI Perjuangan Banyuwangi, usai pendaftaran di KPU Banyuwangi.

Ia mengatakan dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) tahun 2019 nanti, pihaknya menar-getkan jumlah kursi bisa meningkat dari jumlah kursi saat ini.

“Yang penting meningkat lah, yang kemarin kan 10 kursi, atau bisa dikembalikan seperti sebelumnya yaitu 12 kursi,” imbuhnya.

Made mengaku optimis target tersebut bisa tercapai, karena selain telah menyiapkan jauh-jauh hari, caleg yang daftar saat ini merupakan kader-kader terbaik yang tau keinginan masyarakat, dan minimal sudah pernah terjun langsung ditengah-tengah masyarakat, serta mengerti keinginan dan kebutuhan masyarakat.

“Caleg kita mayoritas kader partai yang minimal mengerti politik, karena partai kita partai kader. Ada juga yang dari luar kader partai tapi sedikit sekali, kira-kira hanya 25 persen,” pungkasnya. (Bd/jhon)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button