Kapolda Sumut Memberikan Apresiasi Kepada Masyarakat Labuhanbatu Raya Menciptakan Situasi Kondusif
LABUHANBATU, SUMUT, BN – Pelaksana Tugas Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe,ST,MT didampingi Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Labuhanbatu Hj. Rosmanidar Andi Suhaimi, menjamu makan pagi Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol. Drs. Agus Andrianto, S.H., M.H di Pendopo Kabupaten Labuhanbatu setelah acara pelantikan DPD Puja Kesuma Kabupaten Labuhanbatu, Kabupaten Labuhanbatu Utara dan Kabupaten Labuhanbatu Selatan di Lapangan Stadion Bina Raga Rantauprapat.
Hadir dalam acara itu, Bupati Labuhanbatu Utara H Khairuddin Syah Sitorus,SE Bupati Labuhanbatu Utara dan Wakil Bupati Drs Dwi Parantara MM, Bupati Labuhanbatu Selatan, H.Wildan Aswan Tanjung,SH,MM, Dandim 0209 Labuhanbatu Letkol Inf. Susanto, Kapolres Labuhanbatu AKPB Frido Situmorang,SIK,SH, Ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu, Dahlan Bukhari, Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Labuhanbatu, H. Bakti Ritonga,SH, MH, Ketua DPW Puja Kesuma Sumatera Utara, Eko Sopianto, Sekretaris Daerah Kabupaten Labuhanbatu Ahmad Muflih,SH,MM, Para Asisten Sekdakab Labuhanbatu, Para Kepala OPD, Para Kapolsek Se-Labuhanbatu Raya, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tim Protokoler Pemkab Labuhanbatu, Sekitar 20.000 an masyarakat etnis Jawa dari 3 Kabupaten dan Masyarakat Umum.
Kapoldasu, Irjen Pol. Drs. Agus Andrianto, S.H.,M.H, mengucapkan terimakasih atas sambutan seluruh masyarakat Labuhanbatu Raya atas kehadirannya di Labuhanbatu dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada masyarakat Labuhanbatu Raya karena dirasakannya telah tercipta sebuah kekompakan, rasa persaudaraan, persatuan dan kesatuan yang tinggi antar semua lapisan masyarakat sehingga Labuhanbatu Raya kondusif dan terkendali dengan sebaik-baiknya.
Plt. Bupati Labuhanbatu juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh lapisan masyarakat Labuhanbatu Raya dan seluruh pemangku jabatan, atas suksesnya penyelenggaraan sambutan Kunjungan Kerja dan Silaturahmi Kapoldasu di Labuhanbatu Raya yang dipusatkan di Kabupaten Labuhanbatu serta suksesnya pelantikan bersama DPD Pujakesuma Labuhanbatu Raya. Maju dan Semakin Jayalah Labuhanbatu Raya,” ucap Plt. Bupati saat memberi ucapan terimakasih di Rumah Dinas usai menjamu Kapolda sumut. (M.SUKMA)