RIAU

Halal Bihalal dan Komunikasi Sosial Kodim 0321/Rohil dengan Aparat Pemerintah Daerah

Dandim 0321/Rohil, Letkol Inf Didik Efendi, SIP, berswafoto bersama dengan Aparat Pemerintah Daerah

ROHIL, RIAU, BN – Dalam rangka masih suasana Idul Fitri 1449 H, Kodim 0321/Rohil melaksanakan kegiatan Halal Bihalal dan Komunikasi Sosial dengan Aparat Pemerintah Daerah, di Markas Kodim 0321/Rohil, Komplek Perkantoran Batu Enam, Bagansiapiapi, Kamis (27/06/2019).

“Kegiatan ini dengan maksud dan tujuan untuk menjalin silaturahmi dan halal bihalal, dan juga untuk mengkomunikasikan dan mensinergikan tentang kedepan bagaimana nanti terkait dengan rencana Pemda, untuk pembangunan daerah dan dihadapkan pada kepentingan kita dalam memanfaatkan potensi sumber daya alam, maupun manusia yang ada di wilayah Rohil ini,” sebut Dandim 0321/Rohil, Letkol Inf Didik Efendi, SIP, saat berbincang-bincang dengan media Bidik Nasional.

Jadi, tambah Dandim, biar nanti sinkron antara rencana pemda seperti apa, kemudian untuk pertahanan kita sendiri seperti apa, jadi biar nyambung apa-apa yang akan kita laksanakan. Termasuk mungkin membahas kendala-kendala yang dihadapi.

“Jadi maksud dan tujuan dari komunikasi ini adalah untuk mencari solusi dan jalan keluar tentang permasalahan-permasalahan yang dihadapi oleh Kodim maupun Pemerintah Daerah, dalam bersama-sama misi sesuai dengan tugas dan fungsi pokok masing-masing,” ungkap orang nomor satu di Kodim Rohil tersebut.

Didik Efendi juga menyampaikan tentang temuan Kodim 0321/Rohil yaitu BIOS 44, dan dalam waktu dekat ini akan diadakan sosialisasi mengenai BIOS 44 tersebut.

Jadi BIOS 44 ini, jelas Dandim, bisa digunakan untuk semua kegiatan yang ada kaitannya dengan hal-hal yang sifatnya ekonomis. Contohnya Bisa dimanfaatkan untuk lahan gambut untuk memperkecil pori-pori, bisa dipakai untuk peternakan yaitu dicampur dengan pakan dan ini bisa mempercepat dan memperoleh hasil yang maksimal jika dibandingkan dengan tidak pakai.

Kemudian lanjut Dandim, BIOS 44 ini juga bisa dipergunakan pada sektor pertanian dan ini sudah di uji cobakan pada semua jenis tanaman, dan hasilnya bagus.

“Dan ini merupakan suatu terobosan yang bisa kita sosialisasikan dan bisa dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat banyak,” ungkap Dandim, Didik Efendi.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Bapak Asisten II, Kejari Rohil, Gaos Wicaksono SH, MH, Perwakilan Anggota DPRD Rohil, Kepala Dinas dan OPD, serta Forkopimda dan jajaran. (Rif)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button