BKKBN Pilih Didi Kempot, Ini Alasannya
SURABAYA, JATIM, BN-Mengapa penyanyi Didi Kempot dijadikan kampanye untuk mensosialisasikan program Keluarga Berencana (KB)?
Menurut Inspektur Utama BKKBN Agus Sukiswo, Didi Kempot itu punya kelompok ambyar. “Dengan mensosialisasikan 8 tugas keluarga kepada mereka nantinya bisa menjadikan kelompok ini menjadi tambah baik lagi,” katanya kepada awak media di Jatim Expo Jumat (15/10) malam.
8 tugas keluarga tersebut diantaranya adalah: agamanya kuat, cinta lingkungan, pendidikannya baik dan ekonomi baik. “Semuanya harus direncanakan biar tidak ambyar,” tambahnya.
Pada bagian lain keterangannya dikemukakan, kalangan milenial punya kecenderungan susah diatur dan gemar melakukan kegiatan secara instan serta gemar menggunakan media sosial.
BKKBN berkepentingan bisa akrab dengan kaum milenial dan menjadi sahabat. Agar tidak ambyar masa depannya maka BKKBN ikut memikirkannya.
“Cinta boleh ambyar, masa depan harus direncanakan,” tandas Agus.
Dalam pada itu Kepala Perwakilan BKKBN Yen Rizal Makmur mengatakan, secara angka capaian programnya sudah baik dwngab TFR 2,1.
Namun dengan jumlah remaja sekitar 9,1 juta akan sangat berpengaruh pada kualitas kaum muda di Jatim khususnya dan Indonesia umumnya.
Kaum muda harus merencanakan masa depan melalui generasi berencana (Genre) karena kalau terencana maka semua lebih mudah.
Usai memberikan keterangan pwra 2 petinggi BKKBN disertai jajaran pejabat di lingkungan BKKBN Jatim melihat konser Kahitna dan Didi Kempot. (dji)