Ratusan Rumah di Desa Tengeng Wetan Tenggelam, Kapolres Pekalongan Tinjau Lokasi Banjir
KAB. PEKALONGAN, JATENG, BN-Kepala Kepolisian Resor (Polres) Pekalongan AKBP Aris Tri Yunarko, S.I.K., M.Si dengan didampingi Wakapolres Pekalongan Kompol Mashudi, S.H, Kapolsek Sragi AKP Sumantri S.H dan Kasi Propam Iptu Aris S.H. langsung melakukan peninjuan dan pengecekan lokasi banjir di Desa Tengeng Wetan Kecamatan Siwalan Kabupaten Pekalongan, Senin (27/1/2020) pagi tadi pukul 09.00 Wib.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Pekalongan melakukan koordinasi dengan Kepala Desa Tengeng Wetan untuk memastikan kondisi banjir yang sempat merendam sejumlah tempat di desa tersebut.
Dari keterangan Kepala Desa setempat dikatakan bahwa air menggenangi hampir di 9 Pendukuhan di Desa Tengengwetan dengan jumlah rumah yang terdampak 556 rumah. Air mulai naik pada hari Minggu tanggal 26 Januari 2020 pukul.16.00 wib, adapun ketinggian air kurang lebih 10-60 cm. Diduga banjir tersebut disebabkan karena meluapnya Sungai Sragi Baru dan rumah lebih rendah daripada saluran air. Namun demikian tidak ada pengungsian warga karena menganggap hal yang biasa terjadi apabila terjadi musim hujan.
“Kami melakukan pengecekan disejumlah yang terkena dampak banjir akibat tingginya curah hujan beberapa hari lalu, dan memastikan apakah ada rumah warga yang terendam banjir,” ujar Kepala Desa Tengeng Wetan.
Kapolres Pekalongan meminta kepada para Kapolsek jajaran untuk terus melakukan monitoring dan melaporkan setiap perkembangan yang terjadi berkaitan dengan daerah-daerah rawan bencana alam baik banjir maupun tanah longsor.
“Kami tetap melaksanakan pengecekan serta patroli daerah-daerah rawan benca alam banjir dan tanah longsor. Sehingga setiap perkembangan mengenai situasi dapat dengan segera mengambil langkah-langkah, guna mengantisipasi hal-hal yang tidak di inginkan,” pungkasnya. (Ali/dikin)