JATENG

Kapolres Pekalongan Kota Akan Tindak Tegas Yang Membagikan Informasi Hoax Virus Corona

KOTA PEKALONGAN, JATENG, BN-Hati-hati menulis atau membagikan informasi hoax tentang Corona, jika tidak ingin berurusan dengan hukum.

Diungkapkan Kapolres Pekalongan kota AKBP Egy Andrian Suez, S.H, S.I.K, MH, disela sela dalam kegiatan bersama Anak yatim Piatu, pihaknya akan menindak tegas netizen yang kedapatan membagikan atau menyebarkan hoax tentang wabah pandemic penyakit covid-19.

“Kepada masyarakat bijaklah dalam bermedsos. Jangan sampai postingan yang belum tentu benar dibagikan, menjadi bumerang karena informasi itu hoax,” kata AKBP Egy Andrian Suez, Jum”at (20/3 /2020).

Penindakan itu berdasarkan Pasal 28 ayat (1) Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

Jika ditemukan adanya indikasi pelanggaran terhadap pasal tersebut, maka terlapor dapat dikenakan sanksi sesuai dengan Pasal 45A ayat (1) UU ITE.

Di dalam pasal itu disebutkan bahwa setiap orang yang dengan sengaja dan tanpa hak menyebarkan berita bohong sebagaimana dimaksud dalam Pasal 28 ayat (1) dapat dipidana dengan penjara paling lama 6 tahun dan atau denda paling banyak Rp 1 miliar.

“Menyikapi situasi sekarang, masyarkat baiknya saling memberikan semangat satu sama lain dan mendukung upaya pemerintah dalam penanggulangan Covid-19. Bukan malah menyebarkan berita bohong yang akan memperkeruh suasana,” ungkap AKBP Egy Andrian Suez

Untuk informasi mengenai Covid-19, bisa diakses melalui website resmi di http://www.covid19.go.id/, imbuh Kapolres. (Humas Polres Pekl kota/dikin )

Related Articles

Back to top button