ACEHSUBULUSSALAM

Kapuskesmas Simpang Kiri Sampaikan, Masyarakat Jangan Percaya Hoax Terkait Vaksinasi

SUBULUSSALAM, bidiknasional.com – Kepala Puskesmas Simpang Kiri Isrianti S.T.r.Keb mengajak masyarakat agar jangan mendengar berita berita tidak benar tentang Vaksinasi Covid-19.

Hal ini disampaikan Kepala Puskesmas Simpang Kiri dalam acara sosiaslisasi kepada masyarakat untuk pelaksaan Vaksinasi Covid-19 pada (8/12/2021) di desa Subulussalam Utara.

Pelaksanaan sosialisasi Vaksinasi tersebut di hadiri oleh Camat Simpang Kiri Rahmayani Sari Munthe, Kapolsek Simpang Kiri , TNI dan Unsur Muspika Simpang Kiri.

Isrianti mengatakan, kegiatan sosialisasiĀ  vaksinasi dilaksanakan untuk meyakinkan masyarakat tentang vaksin dan tidak mendengarkan berita berita bohong atau hoax, karena selama ini banyak masyarakat mendengar berita tidak benar dan berimbas ketakutan saat hendak di vaksin.

“Jadi Alhamdulillah setelah di jelaskan, masyarakat mengerti dan mau untuk di vaksin,” kata Kepala Puskesmas Simpang Kiri.

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Desa Subulussalam Utara tersebut, jumlah masyarakat yang telah menerima vaksinĀ  sebanyak 190 Orang.

“Hasil Vaksinasi di Desa Subulussalm Utara Pada (9/12/21) jumlah yang terdafatar sebanyak 198 Orang, namun jumlah yang di vaksin hanya 190 Orang karena delapan (8) orang lagi belum bisa di vaksin, sehingga di tunda pelaksanaan nya,”Pungkasnya.

(AGUS DARMINTO)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button