CIAMISJABAR

Pilkades Kertajaya Kec Lakbok Ciamis Diharapkan Berjalan Aman dan Lancar 

Keterangan foto: Tiga Cakades Kertajaya Mengambil Nomor Urut

CIAMIS, BIDIKNASIONAL.com – Pemilihan Kepala Desa  (Pilkades)  serentak di kabupaten Ciamis berlangsung pada tanggal 27 Maret 2022 . Pilkades di desa Kertajaya kecamatan Lakbok  tahap pengambilan nomor urut. Ada tiga calon yang akan bersaing untuk memperebutkan kursi Kepala Desa.

Menurut Kasie Pemerintah Kecamatan Lakbok Arip, ketiga calon yang bersaing yakni;  1. Asep Yana,  2.Rosdiana,  3.Mujiono. Sedang ketua Panitia Pilkades desa Kertajaya Sunito mengharapkan,  pada waktu kampaye dilakukan sesuai jadwal yang telah ditentukan , apabila ada pelanggaran maka akan dilakukan teguran,  pertama lewat tertulis dan sampai tahapan teguran ketiga sampai ke kabupaten.

Untuk penyampaian visi misi pada masyarakat dilaksanakan pada waktu kampaye dan diharapkan kondusifitas itu di utamakan demi kelancaran Pilkades.

Untuk pemilih di larang membawa HP kedalam bilik suara demi ke amanan  dan menghindari segala kemungkinan. Panitia menekankan satu TPS 3 bilik suara semuanya ada 30 bilik suara jumlah  dpt 4678  hak pilih.

Peran serta BPD turut mengawasi jalan nya pelaksanaan Pilkades bilamana ada pelanggaran maka BPD lah yang akan menegur secara tertulis.

Ketiga calon Kades Mujiono ,Rosdiana dan Asep Yana ke tiga calon tersebut di harapkan bisa kampanye damai , saling menjaga dan menghargai calon lain.

Salah satu calon Mujiono mengataan, “ kami siap bersaing secara sehat fair ,program yang di kedepankan adalah memperbaiki sektor pertanian luas persawahan yang ada di desa Kertajaya sekitar 1500 hektar kita prioritaskan . Kedua mengenai pelayanan kepada masyarakat , memang selama ini tidak ada masalah tapi kami ingin yang terbaik pelayanan yang prima ,Aman , nyaman dan ramah tamah tentunya melayani masyarakat,” jelasnya. (asep) 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button