ACEHGAYO LUES

Sat Resnarkoba Polres Gayo Lues Selamatkan 287 Orang dari Peredaran Sabu

GAYO LUES, BIDIKNASIONAL.com -Satresnarkoba Polres Gayo Lues selamatkan 287 Jiwa dari peredaran Narkotika Jenis Shabu berkat penangkapan yang dilakukan terhadap 4 (empat) orang tersangka pada Sabtu Dini Hari (11/06/2022).

4 (empat) orang tersangka tersebut adalah AS (30)/Aceh Tenggara, ORP (20) /Aceh Tenggara, MSH(30)/Gayo Lues dan ZM (19)/Gayo Lues dan turut diamankan barang bukti narkotika jenis shabu seberat +- 2,45 Gram.

Penangkapan tersebut berawal dari kegiatan Pemeriksaan Rutin yang dilakukan Personel Sat Resnarkoba dan Personel Pos Perbatasan Rumah Bundar pada hari Jum’at tanggal 10 Juni 2022. Sekira pukul 22.30 Wib melintas 1(satu) unit mobil Chevrolet mini bus dengan Nomor Polisi BK 1023 EY yang di dalamnya terdapat ke empat orang tersangka.

Merasa curiga dengan mereka selanjutnya petugas melakukan pemeriksaan dan benar saja pada ditemukan Narkotika Jenis Sabu seberat 2,45 Gram yang di Bungkus didalam plastik bening dan 1 (satu) Butir pil Inex,dan 1(satu) buah pipet plastik warna putih bening yang dijadikan untuk sendok, yang didapatkan dari selangkangan sdr. AS selanjutnya terhadap ke 4(empat) tersangka di bawa ke Mapolres Gayo Lues untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut.

Kapolres Gayo Lues AKBP EFRIANZA,SIK melalui Kasat Resnarkoba AKP DARLI, S.H membenarkan perihal penangkapan tersebut : “Benar tadi malam ada penangkapan, saat ini ke empat pelaku dan barang bukti sedang dilakukan pemeriksaan oleh penyidik”.

Kasat Resnarkoba menambahkan, dari barang bukti sabu seberat +-2,45 Gram tersebut kita ilustrasikan dari 1 gram nya dijadikan 13 Paket dan setiap paketnya digunakan oleh 9 Orang maka kita sudah berhasil menyelamatkan 287 Jiwa dari bahaya penyalahgunaan narkotika,

seperti yang kita ketahui Efek dari penggunaan Narkotika akan berdampak buruk pada kesehatan jasmani maupun psikis penggunanya dan penggunaan narkotika merupakan hulu dari perbuatan pidana lainnya untuk itu saya menghimbau kepada semua masyarakat untuk bersama-sama memerangi Narkoba,” ungkas AKP DARLI, SH.

Laporan: Rilis/dir

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button