ACEHSUBULUSSALAM

Ketua TP-PKK Provinsi Aceh DR. Ir. Dyah Erti Idawati, M.T Tiba di Subulussalam, Disambut Meriah

Ketua TP-PKK Prov Aceh DR. Ir. Dyah Erti Idawati, M.T di Dampingi Ketua TP-PKK Subulussalam Hj.Mariani Harahap,SE

SUBULUSSALAM, BIDIKNASIONAL.com – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Banda aceh DR. Ir. Dyah Erti Idawati, M.T beserta rombongan tiba di Gampong Cepu, Kecamatan Penanggalan,Kota Subulussalam-Aceh.

Kunjungan Ketua TP-PKK Banda Aceh beserta rombongan di Gampong Cepu indah di dampingi langsung oleh Ketua TP-PKK Kota Subulussalam Hj.Mariani Harahap,SE yang merupakan istri walikota Subulussalam H.Affan Alfian Bintang dalam rangka memberikan pembinaan kepada Gampong Mawaddah warohmah atau di singkat dengan Gemmawar,”Jum’at (17/06/2022).

Sejumlah Kepala SKPK juga turut menyambut kedatangan Ketua TP-PKK Provinsi Banda aceh ,Kadis Perindagkop ,Kepala Bagian Tata Praja Setdako Subulussalam Ronise Bancin,Kadis DPMK, Kabag Humas Setdako Subulussalam, Kapolsek Penanggalan Iptu,Evizarianto,Camat Penanggalan, Kepala Kampong Cepu.

Setiba di Desa Cepu Istri Gubernur Aceh, Ir. Nova Iriansyah, MT itu di sambut dengan hangat,meriah dan rasa gembira dengan memakaikan Ulos ( Sehelai Kain Adat -Red) sebagai bentuk penghargaan serta rasa penghormatan kepada ketua TP-PKK Provinsi Aceh DR. Ir. Dyah Erti Idawati, M.T.

Kepala Gampong (Kepala Desa-Red) Cepu Kecamatan Penanggalan mengatakan dengan di tunjuknya Desa yang saya pimpin ini salah satu Desa mewakili Kota Subulussalam dalam lomba Gammawar (Gampong Mawaddah Warohmah), tentunya kami dari Pemerintah Desa Cepu dan masyarakat merasa bahagia dan sangat antusias untuk mengikutinya.

“Semoga nantinya desa Kami mendapat nilai yang baik sehingga meraih kemenangan,” ucapnya.

“Selamat datang Ibu Ketua TP-PKK Banda Eceh beserta rombongan di desa Cepu,kami dari Pemerintah Desa mengucapkan terima kasih kepada Ibu Ir Dyah Erti Idawati beserta rombongan,” kata Unggul Cibro.

Ketua TP PKK kota Subulussalam Hj.Mariani Harahap SE dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada ketua PKK Aceh Dyah Erti Idawati yang telah berkenan hadir ditengah-tengah masyarakat Kampong Cepu meskipun masih dalam keadaan lelah akibat perjalanan panjang serta jadwal yang begitu padat.

“Alhamdulillah kehadiran ketua PKK Aceh tak lain untuk memberikan penilaian dan juga pembinaan terhadap tim penggerak PKK Kampong Cepu sebagai Gampong Mawaddah Warahmah atau disebut dengan GAMMAWAR pada tahun 2022”,Kata Hj.Mariani Harahap

Lebih lanjut Hj.Mariani Harap berharap Dengan dengan dukungan dan doa dari masyarakat kota Subulussalam kampong Cepu yang mewakili kota Subulussalam mendapatkan hasil yang lebih baik sesuy dengan harapan kita.

Sementara itu ketua TP PKK provinsi Aceh Dr. Ir. Dyah Erti Idawati, MT dalam kesempatan itu menjelaskan, lomba Gampong Gammawar ini merupakan agenda tahunan yang diperlombakan dari tingkat kabupaten hingga nasional.

Ditambahkan, tujuan kunjungan itu terkait dengan pembinaan Gampong Mawaddah Warahmah yang esensianya tugas dari penggerak PKK itu dalam mewujudkan kesejahteraan keluarga

“Esensi dari pembinaan yang dilakukan ialah untuk memberikan masukan-masukan dengan harapan masukan itu tidak dipandang dengan sebelah mata serta bukunya juga tidak hanya disimpan melainkan untuk dipelajari”Sampai Dyah Erti Idawati istri Gubernur Aceh Ir. Nova Iriansyah, MT.

Untuk itu sambung Dyah Erti Idawati ,sebelum mengikuti lomba TP PKK Aceh perlu melakukan pendampingan dan pembinaan, agar pengurus TP PKK kampong Cepu sebagai utusan kota Subulussalam yang mengikuti lomba Gampong Gammawar ke tingkat provinsi, mampu mempersiapkan administrasi PKK yang baik

Laporan: AGUS DARMINTO

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button