BANDAR LAMPUNG

Kasipers Kasrem Hadiri Pelepasan Khafilah Lampung MTQ Nasional XXIX Kalsel

Kasipers Kasrem 043/Gatam Kolonel Arm Riski Budianto, S.Sos., M.M, menghadiri acara Pelepasan Khafilah Lampung MTQ Nasional XXIX Kalsel. Jum’at (07/10/22) / Foto: Penrem

BANDAR LAMPUNG, BIDIKNASIONAL.com – Bertempat di Mahan Agung Jl. Dr Susilo Bandar Lampung, Kasipers Kasrem 043/Gatam Kolonel Arm Riski Budianto, S.Sos., M.M, menghadiri acara Pelepasan Khafilah Lampung MTQ Nasional XXIX Kalsel. Jum’at (07/10/22).

Khafilah Lampung MTQ Nasional XXIX Kalimantan Selatan yang dilepas Gubernur Lampung Ir Arinal Djunaidi, dan juga Asisten 1 Prov Lampung Drs. Qudrotul Ikhwan, M.M, Kakanwil Agama Lampung Puji Raharjo, Danlanal Lampung Kolonel Laut (P) Zul Fahmi, Pasiintel Brigif 4 Mar/BS Letkol Mar Tantahara S.Ap M.T.R.,O.P.S.La, Kombes Pol Anang Triarsono S.I.K,.,M.Si, Kepala Baznas Lampung Bpk Iskandar, Anggota Komisi V DPRD Lampung Ny Aprilliati S.H.,M.H, Para pendamping dan peserta MTQ.

Gubernur Lampung dalam sambutannya menyampaikan, puji syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta’ala, karena atas rahmatnya kita dapat berkumpul di tempat ini untuk melepas adik adik kita yang akan berkompetisi pada MTQ XXIX di Prov Kalimantan Selatan,” tuturnya.

Lebih lanjut Gubernur berpesan kepada para pendamping saya berpesan, bagaimana caranya memotifasi dan memberikan arahan kepada para peserta, ” MTQ selain sebagai ajang kompetisi, juga sebagai wahana silaturahmi dan sharing para pencinta Al-Quran dalam pengembangan pembacaan Al-Quran, penghafalan, penulisan, pemahaman, penafsiran, dan penyebaran isi kandungan al-Quran “, pungkasnya.

Laporan: PENREM/Suhartono

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button