JATIMSURABAYA

BPJamsostek Surabaya Karimunjawa Kolaborasi dengan IIK Serahkan Kartu BPJamsostek pada 50 Pekerja Difabel

IIK Cabang Surabaya Karimunjawa berkolaborasi bersama DT Peduli Jawa Timur dan Kedai_bilitas memberikan perlindungan Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKM) kepada 50 pekerja difabel selama 3 bulan (6/12/2023)/ dok: ist

SURABAYA, BIDIKNASIONAL.com – Ikatan Istri Karyawan (IIK) Cabang Surabaya Karimunjawa berkolaborasi bersama DT Peduli Jawa Timur dan Kedai_bilitas memberikan perlindungan Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKM) kepada 50 pekerja difabel selama 3 bulan. Pada hari ini (6/12/2023), diserahkan kartu kepesertaan BPJS Ketenagakerjaannya.

Andrijanni, Ketua IIK BPJamsostek Surabaya Karimunjawa Surabaya mengatakan bahwa dalam IIK siap mendukung program BPJamsostek termasuk dalam perluasan perlindungan BPU kepada masyarakat pekerja, dimana sasarannya saat ini adalah pekerja difabel di kota Surabaya.

IIK BPJamsostek Surabaya Karimunjawa memiliki empat (4) seksi yaitu organisasi, pendidikan, ekonomi, sosial budaya. Perlindungan JKK dan JKM pekerja difabel ini sejalan dengan program kerja seksi sosial budaya.

”HUT BPJamsostek ke 46 Tahun pada 5 Desember 2023 menjadi momentum untuk meningkatkan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan kepada masyarakat pekerja, khususnya para pekerja difabel. Hal ini berawal dari kepedulian bersama akan pentingnya perlindungan jaminan sosial kepada saudara kita tersebut”, ujar Yanni.

Adventus Edison Souhuwat yang akrab dipanggil Sonny, Kepala Kantor Cabang BPJamsostek Surabaya Karimunjawa menyambut baik inisiasi IIK BPJamsostek Surabaya Karimunjawa dengan DT Peduli Jawa Timur dan Kedai_bilitas yang juga menjadi potensi peserta baik Penerima Upah (PU) untuk organisasinya dan Bukan Penerima Upah (BPU) untuk UMKM binaannya.

” Pada acara hari ini, diserahkan secara simbolis kartu kepesertaan BPJamsostek kepada: Mirza Putra Hamidi dan Tommy Arya Yogha Perkasa dari Kedai_bilitas serta Makhtunin dan Sulisetyowati dari DT Peduli,” ungkap Sonny.

Kembali disampaikan Sonny, Jaminan sosial yang diberikan oleh BPJS Ketenagakerjaan bertujuan untuk memberikan ketenangan dan kenyamanan bagi seluruh pekerja rentan di berbagai sector dalam menjalankan aktivitas pekerjaannya, khususnya untuk melindungi jika terjadi risiko.

” Kami menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada IIK Cabang Surabaya Karimunjawa, DT Peduli Jawa Timur dan Kedai_bilitas atas sinergi kolaborasi perlindungan program Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKM) pada rekan-rekan pekerja difable di Surabaya. Semoga selanjutnya terus dijaga kepesertaan aktifnya setelah 3 bulan berjalan,” kata Sonny.

“Jika terjadi risiko kerja, dari berangkat, saat bekerja, dan perjalanan pulang dalam hal ini saat pekerja difabel menjalankan aktivitas sebagai UMKM atau bekerja informal lainnya, dengan manfaat perawatan tanpa batas biaya sesuai dengan kebutuhan medis dan santunan kematian sebesar Rp 42 juta, semua dapat perlindungan dari BPJAMSOSTEK,” katanya.

BPJamsostek Cabang Surabaya Karimunjawa selalu berupaya memberikan perlindungan secara menyeluruh kepada semua sektor pekerja (PU, BPU, Jasa Kontruksi dan PMI) di kota Surabaya, tak terkecuali para masyarakat pekerja difabel di sektor PU dan BPU yang rentan risiko saat bekerja.

” Semoga niat mulia negara memberikan perlindungan dasar jaminan sosial bagi seluruh pekerja rentan disambut dengan baik oleh semua elemen stakeholders. Dukung inklusi, Kerja Cerdas Bebas Cemas bersama BPJamsostek,” ujar Sonny.

Andi Fuad Rachmadi, pendiri dan owner Kedai_bilitas mengapresiasi dan berterima kasih kepada IIK dan Kantor Cabang BPJamsostek Surabaya Karimunjawa atas dukungan inklusi pada teman-teman pekerja difable di Kedai_bilitas di Surabaya dalam perlindungan JKK dan JKM BPJS Ketenagakerjaan.” Dirgahayu ke 46 tahun BPJS Ketengakerjaan”.

Sementara, Bangbang Sujana, Kepala Kantor Perwakilan DT Peduli Jawa Timur juga menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada IIK dan Kantor Cabang BPJamsostek Surabaya Karimunjawa atas dukungan inklusi pada teman-teman UMKM difable DT Peduli yang berada di kota Surabaya.

” Semoga BPJamsostek semakin maju dalam usia yang 46 tahun ini dan mendapat barakah selalu,” tuturnya.

Laporan: Humas/Red

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button