BANYUWANGIJATIM

Camat Rogojampi Danisworo Siap Bersinergi dan Melayani Masyarakat 

Camat Danisworo (foto: DJ BN.com)

BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Pemerintah Kecamatan Rogojampi dalam program kegiatannya mengutamakan layanan keperluan masyarakat dan sinergitas bersama jajaran Instansi SKPD (satuan kerja perangkat daerah) terkait dalam layanan apapun untuk masyarakat di wilayah Kecamatan Rogojampi, Kabupaten Banyuwangi.

Camat Danisworo mengucapkan selamat atas terpilihnya Ketua ASKAB Banyuwangi bapak Budiharto.” Beliau juga Kepala Desa Karangbendo, semoga amanah dalam menjalankan tugas, dan mengutamakan kesejahteraan masyarakat,” terangnya, Rabu (2/5/2024).

Camat Danisworo menambahkan, pergantian Ketua Organisasi di ASKAB, tentunya sebagai Ketua ASKAB yang baru memiliki amanat dan tanggung jawab besar terhadap roda Organisasi ASKAB, dan jumlah (Kades) Kepala Desa di Banyuwangi 189 Kades.

” Ini merupakan potensi yang luar biasa, harus bisa bersinergi dengan Pemkab. Banyuwangi maupun jajaran Instansi terkait, sehingga dampak yang dirasakan oleh masyarakat benar-benar terasa keberadaan ASKAB dan benar-benar membawa kemajuan yang baik bagi Desa nya, termasuk memberikan sumbangan kontribusi terhadap Pemkab. Banyuwangi dengan berbagai macam aspirasi, dan ditampung berbagai usulan para Kades yang ada, jangan sampai Kades menjadi Organisasi ASKAB dipergunakan untuk kepentingan tertentu/ pribadi, yang mana pada akhirnya bisa mengarah ke hal-hal yang kurang baik, Kades memegang amanah yang luar biasa sudah di sumpah janji berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, tentu memiliki Visi dan Misi kedepan untuk membangun Bangsa dan Negara, bagaimana masa depan Desa nya dengan jumlah penduduk sangat luar biasa, tentunya bisa memberikan suri tauladan baik untuk generasi muda penerus cita-cita Pahlawan Bangsa,” bebernya.

Selain itu disampaikan,” sinergitas dengan jajaran Instansi SKPD terkait, satu contoh hari ini untuk layanan Samsat keliling dari UPT UPD Banyuwang, Provinsi Jatim setiap hari Rabo dan Kamis sekira pukul 08.00 Wib sampai selesai, dan jadwal hari tertentu juga ada layanan Dispenduk Capil, layanan UMKM, dan layanan lainnya di halaman kantor Kecamatan Rogojampi, pada intinya kami mengutamakan layanan untuk masyarakat, ada 10 Desa di Kecamatan Rogojampi,” cetusnya.

Laporan: DJ

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button