JATIMSIDOARJO

Aliansi Transportasi se-Jatim Deklarasi Dukung Khofifah-Emil 2 Periode

Aliansi Transportasi se-Jatim saat foto bersama dengan Khofifah. (Foto: Teddy Syah Roni/Bidiknasional.com)

SIDOARJO, BIDIKNASIONAL.com – Aliansi Transportasi se-Jawa Timur, deklarasikan diri dukung pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak, untuk pimpin provinsi Jatim lagi.

Deklarasi dukungan itu digelar di Ballroom Hotel Utami, Jalan Raya Juanda, Sidoarjo, Pada Rabu, (30/10/2024). Melibatkan 12 pengusaha transportasi bus di wilayah Jatim dan ribuan simpatisan.

Merespon hal itu, Khofifah sangat bersyukur, atas dukungan dari Aliansi Transportasi Jatim terhadap dirinya. Menurut Khofifah, mereka bukan hanya sekedar karyawan di PO Transportasi saja, tetapi memiliki jejaring luas khususnya di jatim.

“Alhamdulillah support demi support terus mengalir, mereka komitmen untuk dukung kemenangan kami. tentu mereka punya jejaring luar biasa bukan hanya sekedar karyawan,” ucap Khofifah.

Aliansi Transportasi Se-Jatim Deklarasi Dukung Khofifah-Emil 2 Periode.
Masa simpatisan Khofifah-Emil saat berpose 2 jari. (Foto: Teddy/Bn.com)

Dengan dukungan yang maksimal dari Aliansi Transportasi se-Jawa Timur, Khofifah yakin akan mendapatkan perolehan hasil maksimal dalam Pemilu Pilkada, 27 November 2024 mendatang.

BACA JUGA: KHOFIFAH PERINGATI HARI SANTRI NASIONAL DENGAN PAC MUSLIMAT NU TAMAN

Sementara itu, Ketua Aliansi Transportasi Jatim Firmansyah Mustofa menjelaskan, alasan kelompoknya ini, mendukung Khofifah Indar Parawansa untuk melanjutkan kepemimpinan.

Menurutnya Mustofa, selama lima tahun kebelakang, Jawa Timur mulai menunjukkan perkembangannya, terutama di bidang transportasi dan akomodasi.

Ia menambahkan, semenjak dipimpin oleh Khofifah-Emil Jawa Timur jadi mememiliki destinasi pariwisata terbanyak dibandingkan Provinsi lain. Jadi Miatofa tidak ada alasan lain, untuk tidak mendukung Khofifah-Emil 2 Periode.

“Kami merasa selama lima tahun kepemimpinan Ibu Khofifah, dibawah pemerintahnnya Jatim menjadi provinsi yang lebih maju dan berkembang,” ungkap Firmansyah. (Ted)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button