Tarkono Kepala Desa Ujungbarang saat menyerahkan trophy juara (Foto: Asep Saepudin)
CILACAP, BIDIKNASIONAL.com – Dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Cilacap yang ke 167 tahun, Korwil Pendidikan Kecamatan Majenang Kabupaten Cilacap mengadakan Turnamen Bola Voly tingkat Sekolah Dasar (SD) se-Kecamatan Majenang bersama Ketua Penyelenggara Iktimal Krida Laksana S.Pd.SD. Turnamen dilangsungkan selama dua hari mulai hari Senin 13 maret 2023 dan babak Final 14 maret 2023.
Pelaksanaan Turnamen bola voly tingkat Sekolah Dasar se-Kecamatan Majenang bertempat di SDN 01 Ujungbarang Kecamatan Majenang Kabupaten Cilacap dihadiri langsung oleh Korwil Pendidikan kecamatan majenang Drs.H.Amir M.Pd.dan Para guru perwakilan sekolah masing masing.
Ditemui Wartawan, Tarkono Kepala Desa Ujungbarang menjelaskan Sangat mendukung Turnamen Bola voly tingkat Sekolah Dasar (SD) yang dilaksanakan di wilayah desa ujung barang tepatnya di SD 01 Ujungbarang, dimana turnamen ini dapat menjaring bakat anak yang berprestasi di bidang olahraga terutama bola voly ini.
Drs.H.Amir M.Pd,sebagai koordinator Wilayah Pendidikan Kecamatan Majenang berharap adanya Kompetisi turnamen bola voly ini selain mencari bakat anak juga untuk belajar sikap adil, jujur (sportif) agar mampu berprestasi di bidang olahraga.
Kepala Desa Ujungbararng Tarkono berharap Sportifitas penting, dimana anak sekolah dasar sangat baik untuk didik lebih baik untuk berprestasi dan budi pekerti yang baik.
Dalam Turnamen bola voly Final yang dilaksanakan pada hari selasa 14 maret 2023, dengan Total hadiah Rp 5.000.000.00.ditambah Trofi Piala, hasil final juara 1 dari SDN Pangadegan mendapatkan Rp.1,5 juta dan Juara Kedua diraih oleh SDN 04 Boja dengan mendapatkan Rp700.000.00 dan juara bersama diraih oleh SDN 01 Ujungbarang dan SDN Pangadegan dengan masing-masing Rp500.000.00 ditambah Trofi.
Penyelenggara Turnamen Iktimal Krida Laksana S.Pd.SD. Kepala Sekolah SDN01 Ujungbarang mengatakanTurnamen bola voli ini sebagai wujud tanggung jawab pihak sekolah untuk melakukan pembinaan olahraga menjadikan anak didiknya berprestasi dan berguna di masyarakat juga bisa mengharumkan nama bangsa indonesia dan menjadi ke banggaan orang tua.
Laporan: Asep saepudin
Editor: Budi Santoso