Pemkab Labuhanbatu Beri Bantuan Korban Kebakaran Pasar Negeri Lama
LABUHANBATU, SUMUT, BN – Pemkab La-buhanbatu menyerahkan bantuan kepada 8 warga korban kebakaran Pasar Negeri Lama, Sabtu (21/7/2018) kemarin, di di-lapangan sepakbola, persis di depan pasar tersebut, Minggu (22/7/2018) siang.
Wakil Bupati Labuhanbatu, Andi Suhaimi Dalimunthe mengatakan, Pemkab Labu-hanbatu turut serta merasakan apa yang dirasakan oleh korban yang ditimpa mu-sibah.
Oleh sebab itu, pemerintah daerah melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Sosial memberikan ban-tuan seadanya dan semoga ini dapat dimanfaatkan, katanya.
Dirinya berharap warga tidak sungkan me-nyampaikan keluhan yang dihadapi, sebab pejabat negara adalah pelayan warga, bukan untuk dilayani.
“Kami ini pelayan masyarakat, bukan untuk dilayani,” katanya.
Terkait unit pemadam kebakaran, pihaknya berjanji akan mewujudkan hal tersebut pada APBD 2019 yang akan datang.
Camat Bilah Hilir, Bangun Siregar, menga-takan, turut prihatin atas musibah yang terjadi. Selain itu, pihaknya juga berharap unit mobil pemadam kebakaran dapat diwujudkan di kecamatan Bilah Hilir
Turut hadir, Sekdakab Labuhanbatu, Ahmad Mufli Nasution, Kepala BPBD, Sofyan Hasibuan Kadis Perindag, Patindaon Situ-morang, Sekretaris Dinas Sosial, Wilda Siregar bersama rombongan OPD lainnya dan sejumlah Kades dan lurah.
Adapun korban kebakaran Pasar Negeri Lama yaitu, Esmi Siburian, Pestairun Sima-tupang, Delima Boru Tampubolon, Marsinta Boru Sidabutar, Dorti Boru Tampubolon, Thomson Simandalahi, Irwansyah dan Hj Basariah.
Sementara bantuan yang diterima dari Dinas Sosial, berupa sembako yakni beras, gula, mie instan. Dan bantuaan BPBD Labu-hanbatu terdiri dari paket family kit, paket keperluan makanan, peralatan dapur, rekreasional, sandang, kid square, tikar dan tas sekolah.(M.SUKMA)