JATIM

Tegakkan Disiplin Dan Rasa Nasionalisme, SDN Krembangan Selatan 1 Surabaya Laksanakan Upacara Bendera Tiap Hari Senin

SURABAYA, JATIM, BN – Dalam rangka menegakkan kedisplinan serta menumbuhkan rasa nasionalisme kepada Negara Indonesia. Siswa, guru serta karyawan Sekolah Dasar Negeri (SDN) Krembangan Selatan (KS) 1 Surabaya melaksanakan upacara bendera setiap hari Senin

Dalan pelaksanaan upacara bendera tersebut, setiap guru SDN Krembangan Selatan 1 digilir sebagai pembina upacara yang bertujuan untuk memberanikan guru dalam menyampaikan arahannya kepada siswa siswi SDN Krembangan Selatan 1.

Dalam upacara bendera hari Senin Tanggal 30 Juli 2018 sebagai Pembina Upacara adalah Miftakhul huddin, S.Pd.SD, Gr Kelas VI-A.

Miftakhul Huddin dalam arahannya kepada siswa-siswi yaitu : Pertama, sudah dua minggu proses belajar mengajar tahun pelajaran 2018-2019 berlangsung. Di jenjang kelas yang baru, siswa-siswi diharapkan dapat membuang sifat-sifat jelek seperti sering membolos, sering terlambat, sering tidak mengerjakan PR, ataupun sering membuat kasus.

Kedua, di tahun pelajaran yang baru ini mari lebih giat dan semangat belajar untuk menggapai cita-cita yang diinginkan. Siswa-siswi diajak untuk menggapai visi sekolah yaitu ā€œUnggul dalam prestasi, terpuji dalam pekerti, serta peduli lingkunganā€.

Unggul dalam prestasi, berarti siswa-siswi kompeten dan unggul dalam hal akademik maupun non akademik. Terpuji dalam pekerti, berarti siswa-siswi memiliki tingkah laku, sopan santun, dan budi pekerti yang baik.

Peduli lingkungan, berarti siswa-siswi turut serta dalam menjaga, melestarikan, dan memelihara lingkungan sekitar.

Ketiga, di bulan Agustus nanti ada beberapa peringatan hari besar yang wajib diperingati, seperti hari kemerdekaan (17 Agustus), Hari Pramuka (14 Agustus) hari raya Idul Adha (22 Agustus).

Siswa siswi dihimbau untuk memperingati hari-hari bersejarah tersebut dengan semangat, suka cita dan khikmat.

Setelah upacara bendera Indah Suprihatin Spd, Msi Kepala Sekolah SDN Krembangan Selatan 1 Surabaya dikonfirmasi wartawan BN, sangat mengapresiasikan kegiatan upacara yang digelar setiap hari Senin.

“Kami sangat mengapresiasi dilakukan upacara setiap hari senin ini, karena kegiatan ini bagian dari kedisplinan siswa, guru dan siswa serta dapat menumbuhkan rasa nasionalisme kepada bangsa dan negara Indonesia,” kata Indah Suprihatin.

Kata Indah Suprihatin, kegiatan semacam ini selalu ditekankan kepada setiap guru agar guru berani memberikan pengarahan kepada siswa didepan umum.

“Kami membuat trobosan baru, setiap senin, guru digilir menyampaikan arahannya kepada siswa-siswi demi kemajuan guru, siswa dan sekolah,” pungkas Indah Suprihatin.

Pantaunya BN, SDN Krembangan Selatan 1 Surabaya kini lebih maju dan lebih kedisplinan, pasalnya proses belajar mengajar dimajukan yang awalnya pukul 07.00 WIB, kini pukul 06.30 WIB.

Perubahan jadwal itu, mendapatkan dukungan dari para wali murid karena menumbuhkan anak-anaknya lebih disiplin.

“Sekarang anak kami lebih disiplin mas, pagi-pagi sudah berangkat sekolah takut terlambat,” ungkap salah satu wali murid kepada BN ketika ditemui saat mengantar anaknya sekolah. (ags)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button