Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan dihadapan seluruh anggotanya saat mengambil apel pagi jam pimpinan di Mapolres Grobogan, Senin (5/6/2023) Foto: Ist
GROBOGAN, BIDIKNASIONAL.com – Polisi Rukun Warga (RW) merupakan salah satu program pimpinan Polri untuk meningkatkan hubungan interaksi dan komunikasi antara anggota kepolisian dengan masyarakat. Selain itu, Polisi RW juga sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di tingkat bawah.
Hal itu disampaikan Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan dihadapan seluruh anggotanya saat mengambil apel pagi jam pimpinan di Mapolres Grobogan, Senin (5/6/2023).
Kapolres Grobogan menjelaskan sesuai namanya Polisi RW terbentuk dari tingkat bawah, yakni rukun warga yang merupakan upaya untuk meningkatkan penyelenggaraan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat serta meningkatkan pelayanan kepolisian kepada masyarakat.
āPolisi RW ini mengemban tugas untuk membantu Bhabinkamtibmas (Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) yang selama ini telah berjalan cukup baik,ā kata Kapolres Grobogan.
Disampaikan AKBP Dedy Anung Kurniawan, anggota yang sudah ditunjuk sebagai Polisi RW nantinya harus melaporkan setiap kegiatan yang terlaksana di wilayah RWnya melalui aplikasi baru milik Polri, yakni SOT Presisi. Dengan demikian, seluruh kegiatan dan dokumentasi termonitor langsung oleh pimpinan.
Dengan tegas, Kapolres Grobogan kembali menyampaikan bahwa pembentukan Polisi RW ini tidak berkaitan sama sekali dengan politik praktis.
āāAnggota Polri harus netral. Jadi jangan coba-coba untuk masuk politik praktis,āā tegas AKBP Dedy Anung Kurniawan.
Dalam kesempatan itu, Kapolres Grobogan juga melakukan pengecekan secara acak pada Polisi RW Polres Grobogan. Mereka yang ditunjuk secara acak, harus bisa menyebutkan wilayah binaannya, mulai dari nama RW, potensi kerawanan di RW tersebut, hingga diminta untuk menghubungi Ketua RW untuk memastikan bahwa Polisi RW Polres Grobogan sudah benar-benar turun ke wilayah.
Kapolres Grobogan berharap hadirnya program Polisi RW lebih memperlancar komunikasi dengan masyarakat dalam menerima aspirasi, saran, dan keluhan terkait kamtibmas di wilayahnya, khususnya tingkat RW.
āHarapannya program Polisi RW ini bisa berjalan beriringan dengan kegiatan dari Bhabinkamtibmas sehingga tingkat kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri dapat meningkat, termasuk juga terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat,ā pungkas Kapolres Grobogan.
Laporan: Heru Budianto
Editor: Budi Santoso