JATIMJOMBANG

Dinas Pertanian Dan Bupati Jombang Suka Cita Hadiri Panen Raya Tembakau

Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab menghadiri Panen Raya Tembakau

JOMBANG, BIDIKNASIONAL.com – Suka cita Bupati Jombang Hj Mudjidah Wahab ,Kepala Dinas Pertanian Moch.Rinya bersama para petani tembakau di Dusun Padek, Desa Banjardowo, Kecamatan Kabuh, Kabupaten Jombang saat menyambut panen raya tahun 2023 (Rabu 13/9/2023).

Selanjutnya Kepala Dinas Pertanian Moch.Rony memberikan sosialisasi kepada para petani tembakau agar terus bertambah baik pada penanaman tembakau,agar bisa menghasilkan hasil panen yang melimpah dan lebih baik dari tahun sebelumnya.
Selain itu juga pada acara panen raya tembakau tersebut di hadiri oleh Wabub Jombang Sumrambah, Sekda, Perwakilan Dinas Perkebunan Jawa Timur, semua OPD Jombang Kapolres Jombang, Dandim jombang,Forkopimda, serta Camat dan semua Kepala Desa Kabuh.

Perlu diketahui, bahwa tanaman tembakau merupakan salah satu komoditas pertanian unggulan di Dusun Padek. Sehingga semua petani di daerah ini telah lama mengandalkan tanaman tembakau sebagai sumber penghasilan utama. Oleh karena itu agar bisa mencapai hasil panen yang mengesankan seperti yang terlihat saat ini, petani tembakau petani supaya bekerja lebih keras lagi.

Pada musim tanam tembakau ,para petani sudah memulai tanam sekitar enam bulan yang lalu, saat itu para petani sudah mempersiapkan lahan dan memilih varietas tembakau yang cocok untuk daerah nya . Pada proses penanaman dan pemeliharaan, semua tanaman tembakau harus memerlukan perawatan yang cermat, termasuk pengendalian hama dan penyakit serta pemupukan yang tepat.

Dari awal sudah di mulainya kerja keras para petani sudah mulai sumringah saat terlihat ketika panen tiba. Selanjutnya pada hasil akhir, Dusun Padek menjadi saksi panen raya tembakau yang menyenangkan .Hasil tanam tembakau agar bisa menghasilkan tanaman yang subur, harus dilakukan kehati- hatian ,agar nantinya pada musim panen bisa menghasilkan yang cukup baik hasilnya.

Salah satu petani tembakau yang bernama Supriyo (46) mengatakan saat di konfirmasi Bidik Nasional ( BN) ” Tahun ini merupakan hasil panen yang cukup menggembirakan, kalau dibandingkan dengan hasil panen sebelum- belumnya. Karena pada tahun ini hasilnya lebih menguntungkan.

Menurut nya, ” Hasil panen ini membuat para petani tembakau merasa senang , dan saat ini kami merasakan adalah panen terbaik dan berkualitas. Padahal belum ada musim hujan , tapi anehnya hasilnya bagus,” ujar nya kepada BN pada saat panen raya tembakau ketika di hadiri Bupati Jombang,m Hj.Mundjidah wahab ( Rabu 13/9/2023).

Di saat panen raya tembakau telah menjadi momen yang dinanti- batikan bagi warga petani di Dusun Padek. Selain itu hampir semua warga dusun padek berkumpul bersama untuk membantu dalam proses panen, dan suasana kebersamaan sangat terasa saat panen raya tembakau seperti ini bersama Bupati Jombang.

Meskipun dari hasil panen tembakau melimpah di tahun ini, tapi sayang masih banyak para petani tembakau yang mengeluhkan harga pupuk saat ini yang masih mahal. “Kami berharap harga pupuk di Jombang bisa turun. Pupuknya mahal dan langka,” pungkas petani Kabuh tersebut.

Untuk diketahui, bahwa panen raya tembakau di Dusun Padek, Jombang, suatu bukti nyata , jika para petani tembakau di Dusun Padek adalah petani yang pantang menyerah .

Pada saat itu juga Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab yang hadir pada panen raya tembakau mengaku sangat bangga hasil panen tembakau di Kabupaten Jombang selalu mengalami peningkatan setiap tahunnya.

Dengan mengucapkan rasa syukur Bupati Jombang menyampaikan “Syukur Alhamdulillah, hasil panen tembakau di Jombang selama 3 tahun ini selalu mengalami peningkatan terus,” kata Bupati di hadapan para petani tembakau.

Menurut Bupati, dari hasil panen yang maksimal dan kualitas yang bagus, akan meningkatkan kualitas tembakau di Jombang. “Hasilnya bagus dan harganya juga bagus. Ini bisa menjadi sumber ekonomi bagi petani. Untuk itu semoga nanti setiap tahun bisa terus meningkat hasil panennya dan harganya cukup baik dan menguntungkan para petani” ujar nya.

Laporan: Tok

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button