KALTENGMURUNG RAYA

Ketua II DPRD Mura Dukung Optimalisasi BUMDes

Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Murung Raya, Rahmanto Muhidin (Foto: efn BN.com)

MURUNG RAYA, BIDIKNASIONAL.com – Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Murung Raya, Rahmanto Muhidin sangat mendukung Optimalisasi Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). “Ini salah satu upaya pemerintah daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yakni melalui Optimalisasi BUMDes,  sebab keberadaan BUMDes dapat mendongkrak segala potensi warga perdesaan khususnya bagi pelaku usaha Mikro kecil dan menengah (UMKM), ” Kata Rahmanto, Rabu-15-Mei-2024. 

Maka dari itu  Rahmanto  meminta,  agar masyarakat berperan Aktif dalam berwirausaha dan mengaktivasi BUMDes, “ sebab notabene BUMDes diberikan operasional dari Anggaran Desa, diharapkan dapat menjadi salah satu unit usaha Desa yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar Desa itu sendiri, “Ucap Rahmanto

“Satu satu yang mungkin bisa dimanfaatkan dalam upaya peningkatan Ekonomi masyarakat sekitar perdesaan ada melalui pengoptimalan BUMDes,  menyesuaikan potensi yang dimiliki pada Desa itu sendiri, ” terang Waket II DPRD Mura ini. 

Tambah  Rahmanto,  misalnya salah satu cara nya dengan memanfaatkan UMKM yang sudah ada atau menjadi suplier dari hasil sumber daya yang di miliki masyarakat,  BUMDes tidak perlu lagi memikirkan membuat unit usaha yang baru jika di daerahnha terdapat UMKM yang sudah berjalan atau memiliki potensi pertanian Peternakan dan perikanan.

Laporan: Efn

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button