ACEH SINGKIL, BIDIKNASIONAL.com –
Pj Bupati Aceh Singkil Drs. Azmi, M.AP, resmi membuka Bazar UMKM HUT Bhayangkara ke-78, pada hari senin 1 Juli 2024 (malam) di Gor Kasim Tagok Desa Ketapang Indah Kecamatan Singkil Utara.
Dalam sambutan nya, Pj Bupati Azmi menyampaikan, kegiatan Bazar UMKM memiliki makna yang sangat penting dalam upaya meningkatkan ekonomi masyarakat Aceh Singkil.
“Di tengah dinamika ekonomi yang terus berubah, keberadaan UMKM menjadi tulang punggung perekonomian kita. mereka berkontribusi signifikan dalam menciptakan lapangan pekejaan, meningkatkan pendapatan masyarakat dan mendorong pertumbuhan ekonomi daerah,” ujarnya (2/6/2024).
Mengakhiri kata sambutan nya, Pj Bupati Azmi, memberikan apresiasi Polres Aceh Singkil yang telah membuka Bazar UMKM dan memberikan dukungan nyata kepada para pelaku UMKM melalui penyelenggara Bazar ini.
“Bazar UMKM ini bukan hanya sekedar tempat untuk memamerkan dan menjual produk, tetapi juga menjadi ajang untuk memperluas jaringan, berbagi pengetahua dan mempererat hubungan antara masyarakat dan aparat kepolisian sebagai pemerintah daerah. Kami senantiasa berkomitmen untuk mendukung dan memajukan UMKM di Aceh Singkil, Bazar UMKM dari tanggal 1-5 Juli 2024,” ungkapnya.
Laporan: Roni S
Editor: Budi Santoso