BANYUWANGIJATIM

Jelang Pelantikan, Anggota DPRD Banyuwangi Terpilih Gelar Gladi Bersih

Sekretaris Dewan (DPRD) Banyuwangi Alief Rachman Kartiono, SE, MM (Foto: Dj BN.com)

BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Jelang pelantikan Anggota DPRD Banyuwangi terpilih yang akan dilaksanakan besok pada hari Rabu tanggal 21 Agustus 2024 bertempat di kantor DPRD Banyuwangi, hari ini Minggu18 Agustus 2024, semua Anggota DPRD Banyuwangi terpilih periode Tahun 2024 – 2029 melaksanakan gladi bersih.

“Sesuai dengan Tupoksi Sekretariat Dewan yaitu menfasilitasi seluruh kegiatan Pimpinan dan Anggota DPRD, dan sudah sesuai dengan harinya pelantikan Anggota DPRD itu dilaksanakan pada saat berakhirnya masa jabatan Pimpinan dan Anggota DPRD pada lima (5) Tahun sebelumnya, dan pada tanggal 21 Agustus 2024 berakhirnya masa jabatan Anggota DPRD Banyuwangi, sehingga hari ini Minggu tanggal 18 Agustus 2024 tiga hari menjelang hari H, kita melaksanakan gladi bersih, tadi sudah dilaksanakan dan dihadiri hampir seluruh Anggota DPRD terpilih, yaitu Anggta Dewan yang lama terpilih kembali maupun Anggota DPRD yang baru, tadi sudah berlangsung dengan baik, khihmad, jadi untuk Ketua DPRD, Wakil Ketua DPRD yang lama empat (4) orang hadir semua dan mengikuti gladi bersih, dan berposisi sebagai Pimpinan DPRD Banyuwangi ” terang Sekretaris Dewan Alief Rachman Kartiono melalui staf Sekretariat Dewan Imam Basuki kepada bidiknasional.com, Minggu siang (18/8/2024).

Ditambahkan, “hal yang menarik yang ada di pelantikan Anggota DPRD Banyuwangi, yang tidak ada di pelantikan sebelumnya, yaitu : sebelum nanti Anggota Dewan memasuki ruang rapat utama Paripurna, besok ada ‘Cucuk Lampah’ artinya Anggota DPRD yang mau dilantik, mereka memasuki ruang rapat Paripurna didahului oleh Cucuk Lampah itu Minakjinggo beserta dengan prajurit-prajuritnya yang menggambarkan, nilai-nilai sejarah Banyuwangi, sehingga hari ini Minggu, sesuai dengan Arahan dari Pimpinan, maka kita kaji itu untuk memberikan yang special, sebelumnya pada pelantikan periode sebelumnya tidak ada, baru ada di periode sekarang, dan bagi masyarakat yang mau melihat live streaming atau mengikuti hadir langsung dikantor DPRD Banyuwangi pada saat besok hari Rabu tanggal 21 Agustus 2024,” bebernya.

Sebagai Sekretariat DPRD Banyuwangi sambungnya, “sesuai Tupoksi kami menfasiltasi kegiatan Anggota DPRD, adapun Anggota Dewan yang baru sudah kita siapkan perangkat-perangkat, pakaian dinas dan sebagainya untuk menunjang dinasnya, sebagaimana regulasi sambil menunggu terbentuknya Pimpinan DPRD Banyuwangi devinitif nanti akan dibentuk Ketua dan Wakil Ketua sementara dari Partai yang memperoleh suara tertinggi pertama dan kedua, dari PDI Perjuangan dan PKB, semoga pelantikan berlangsung dengan baik, lancar, sukses tanpa gangguan apapun, dan kami bisa mendukung program kinerja Anggota DPRD Banyuwangi di masa yang akan datang,” ujarnya.

Laporan: Dj

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button