Cabup Sidoarjo Iin saat foto dengan Aliansi Pemuda Sidoarjo. (Foto: Teddy Syah Roni/Bidiknasional.com)
SIDOARJO, BIDIKNASIONAL.com — Calon Bupati (Cabup) Sidoarjo, Achmad Amir Aslichin, mengungkapkan tekadnya untuk membangun dan mengangkat Kabupaten Sidoarjo lebih bermartabat. Hal itu disampaikan Mas Iin sapaan akrabnya dihadapan puluhan mahasiswa yang mengatasnamakan Aliansi Pemuda Sidoarjo di Jalan Majapahit, Kelurahan Celep, Sidoarjo.
Dalam sambutannya, Mas Iin yang berpasangan dengan Edi Widodo menekankan pentingnya kolaborasi untuk mewujudkan visi-misi pembangunan daerah. Pada Pilkada 2024, Mas Iin-Abah Edi diusung dan didukung oleh 6 partai parlemen seperti Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), PDI Perjuangan, PAN, PKS, Nasdem, PPP, dan beberapa partai non-parlemen.
“Saya diamanahi oleh partai saya, PKB, saya siap bekerja keras untuk Sidoarjo. Misi utama kami adalah bagaimana Sidoarjo bisa bangkit dan bermartabat. Kita harus bangga menjadi warga Sidoarjo,” ungkap Mas Iin, Jumat, (11/10/2024).
Mas Iin, yang pernah menjabat sebagai anggota DPRD Sidoarjo selama dua periode dan DPRD Provinsi Jawa Timur, menyoroti pentingnya memberdayakan potensi anak muda di Kabupaten Sidoarjo. Ia berharap para generasi muda tidak hanya dikenal di Surabaya, tetapi juga berkontribusi secara nyata untuk kemajuan Sidoarjo.
BACA JUGA: CAGUB LULUK JANJI BERI PENDIDIKAN LAYAK dan BEASISWA UNTUK DISABILITAS
“APBD Sidoarjo harus menjadi solusi untuk permasalahan-permasalahan yang ada. Jika dulu ada taglinenya ‘APBD untuk rakyat’, sekarang saatnya menjadikan APBD untuk solusi,” tegas Mas Iin.
Dalam rencana program kerjanya, mas Iin menjelaskan pentingnya pengelolaan dana desa untuk meningkatkan kualitas lingkungan. Ia menekankan perlunya fasilitas umum yang memadai serta pengelolaan yang baik di setiap dusun untuk menciptakan suasana nyaman bagi masyarakat.
“Kami berencana ada program dana dusun sebesar Rp.300-500 juta pertahun di masing-masing dusun. Bilamana permasalahan dusun bisa terselesaikan dengan baik, misal jika musim penghujan kita sudah tidak was was lagi akan banjir, Khawatir banjir, pemandangan yang asri, tertata rapi, fasilitas umum yang memadai, insya Allah psikologi atau mentalitas kita akan aman dan nyaman. Dan jika hal itu sudah terwujud, maka masyarakat Sidoajro lebih sejahtera,” terangnya.
Lebih lanjut, Mas Iin berbicara tentang potensi pariwisata Sidoarjo, dengan memanfaatkan keberadaan Bandara Internasional Juanda sebagai pintu gerbang destinasi wisata. Ia menyebutkan gagasan untuk mengembangkan wisata pendidikan dan olahraga, yang bisa menarik perhatian dari luar daerah.
“Wisata pendidikan dan olahraga akan menjadi salah satu fokus kami. Kami akan menjadikan Sidoarjo sebagai tempat yang menarik untuk belajar dan berkompetisi,” jelasnya.
Mas Iin juga mengajak generasi muda untuk berpikir lebih luas dan tidak terbatas pada skala lokal. Ia menekankan pentingnya integritas, dedikasi, dan loyalitas untuk bersaing di kancah internasional.
“Masa depan bangsa ada di tangan pemuda. Mari tunjukkan kemampuan kita,” pungkasnya.
Dengan semangat yang membara, Mas Iin – Abah Edi siap mengemban amanah dan berkomitmen untuk membawa Sidoarjo menuju kesejahteraan yang lebih baik.
Laporan: Ted
Editor: Budi Santoso