KALTENGMURUNG RAYA

Dewan Mura Puji Pemerintah Bantu Pasang Listrik Gratis Warga Tak Mampu

Anggota DPRD Kabupaten Murung Raya, Johansyah. (efn BN Mura)

MURUNG RAYA, BIDIKNASIONAL.com – Melalui Program Kegiatan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia (ESDM RI) tahun Anggaran 2022, 2023 dan tahun 2024 telah memberikan Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) pemasangan KWH PLN dan Instalasi secara gratis kepada masyarakat tidak mampu di Kabupaten Murung Raya.

Dengan pemberian bantuan pasangan KWH baru dari Pemerintah Pusat itu mendapat pujian dari Anggota DPRD Kabupaten Murung Raya, Johansyah.

“Saya sangat memuji perhatian serius Pemerintah kepada masyarakat Kabupaten Murung Raya telah diberikan bantuan penerangan listrik rumah,” ungkapnya kepada awak media di Puruk Cahu 10 September 2024 lalu

Johansyah mengatakan, tujuan Pemerintah memasang KWH atau listrik itu karena banyak masyarakat tidak mampu sehingga diberikan bantuan supaya warga dapat menikmati.

“Pemerintah Pusat memberikan bantuan listrik ke rumah tangga supaya masyarakat dapat meningkatkan produktivitas usahanya dan juga anak-anak mereka bisa belajar di rumah,” katanya.

Laporan: Efn

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button