JATENG

Siaga Banjir, Klaten Gelar Apel Kesiapsiagaan Bencana

KLATEN, JATENG, BN – Bupati Sri Mulyani memimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana Banjir 2018 di tanggul Kali Kongklangan, Desa Cucukan, Kecamatan Prambanan Klaten, Minggu (9/12).  Kegiatan digelar Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS) bekerjasama dengan Balai Besar Pengelola DAS dan Hutan Lindung Solo. Peserta apel terdiri dari sukarelawan dari berbagai unsur, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), TNI dan  Polri.

Kepala Bidang Operasional dan Pengendalian BBWSBS, Nova Dorma Sirait kepada wartawan mengatakan, menghadapi musim hujan pihaknya sudah membentuk satuan tugas (satgas) di tiga wilayah di Jawa Tengah dan Jawa Timur meliputi Madiun, Ngawi dan wilayah hilir.

Selain itu, tiga posko juga disiapkan di Solo, Madiun dan Bojonegoro. Di masing-masing Posko sudah disiapkan bronjong, karung pasir dan alat berat.

“Dengan kegiatan ini diharapkan bisa menumbuhkan kerjasama antara pemerintah dengan berbagai unsur masyarakat karena kita tidak bisa memprediksi kapan banjir datang dan kesiapsiagaan sangat perlu. Jadi kita saling koordinasi, kerjasama sehingga saat bencana datang kita dapat melakukan penanggulangan secara cepat,” katanya.

Sementara itu, Bupati Sri Mulyani mengatakan, yang lebih penting adalah bagaimana upaya semua pihak untuk meminimalkan dampak yang mungkin terjadi akibat bencana.

“Satuan pelaksana penanggulangan bencana dapat memberikan berbagai informasi kepada warga khususnya masyarakat yang ada di kawasan rawan bencana sehingga mereka akan memahami apa yang harus dilakukan jika sewaktu-waktu terjadi bencana,” kata Bupati Sri Mulyani.

Usai mengikuti kegiatan apel kesiapsiagaan, para relawan bergotong royong membersihkan sampah di Sungai Kongklangan Desa Cucukan dan juga menanam ribuan bibit pohon sengon dan buah-buahan di pinggir Sungai Kongklangan. (rkt)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button