ACEH

Bupati Gayo Lues Buka Festival Saman Tahun 2019

GAYO LUES, ACEH, BN-Bupati Gayo Lues, Muhammad Amru membuka secara resmi kegiatan Festival Saman Tahun 2019. Kegiatan berlangsung di Stadion Seribu Bukit, Blangkejeren, Senin (19/8) malam.

Festival Saman tahun ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan di Gayo Lues Festival pada tahun 2018. K‎egiatan ini merupakan Aceh’s top 3event serta masuk dalam 100 event bergengsi pada Calender of Event Nasional.

Festival Saman merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Indonesia yang didukung oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta Pemerintah Kabupaten Gayo Lues.

Kegiatan Festival Saman ini juga didukung oleh kegiatan The light of Aceh yang melibatkan talent-talent dalam menyemarakkan acara serta publisitas kegiatan.

Ra‎ngkaian acara besar Festival Saman meliputi, Festival the light of Aceh dengan tampilan-tampilan lokal,  Opening Ceremoni yang menampilkan tarian massal RATOH JAROE serta penampilan Grup Saman dari Gayo Lues dan tampilan tari putri-putri Gayo Lues dari Aih Aunan.

Festival Saman melibatkan 17 peserta yang berasal dari kabupaten/kota serta group-group Saman se-Aceh.  Dengan menampilkan artis Aceh dan artis lokal.

Plt Gubernur Aceh dalam sambutannya mengatakan, pelaksanaan Festival Saman adalah salah satu bukti nyata perwujudan pembangunan di Aceh yang terarah sebagai implementasi pembangunan manusia dan kebudayaan yang terukur berkesinambungan dan terarah.

“Tahun 2011 Unesco mengakui Saman sebagai warisan budaya tak benda milik dunia. Ini merupakan kebanggaan kita sebagai bangsa Indonesia. Pada tahun 2015 dilaksanakan Tari Saman yang diikuti 10.001 orang bertempat di Gayo Lues dan berhasil dicatat di Musium Rekor Indonesia atau MURI sebagai bukti bahwa Saman selalu eksis dalam kehidupan masyarakat Gayo Lues dan memiliki pendukung kebudayaan yang besar,” katanya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Plt.Gubernur Aceh beserta ibu, Ketua DPRK Gayo Lues, Wakil Bupati dari Bener Meriah, Aceh Tenggara, Aceh Tengah, perwakilan Kemenko PMK, Sekretaris Ditjen Kebudayaan RI, Kementerian Pariwisata RI, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh, Forkompimda Kabupaten Gayo Lues dan sejumlah tamu undangan lainnya. (dir)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button