JATIM

Driver Go-Car Ditemukan Tewas Di Tol Mapan

■ Leher Dijerat, Diduga Korban Pembunuhan

Police Line, korban Rusdianto ditemukan membusuk

PASURUAN, JATIM, BN-Rusdianto (41), warga Kel. Bendul Merisi, Gg. Besar Timur 15 RT 03 RW 05, Kec. Wonocolo, Kota Surabaya yang sebelumnya dikabarkan hilang, ditemukan tewas di KM 72.200 tol Malang-Pandaan (Mapan).

Berdasarkan informasi yang dihimpun bidiknasional.com korban pertama kali ditemukan dalam kondisi terlentang dengan luka jeratan di leher serta wajah tertutup sapu tangan.

Menurut AKP. Sumarno, Kapolsek Purwodadi mayat ditemukan pertama kali oleh pengguna jalan tol yang melintas dari arah Surabaya – Malang kemudian di laporkan ke petugas Jasamarga dan langsung diteruskan ke kami di polsek.

“Kami menduga mayat merupakan korban pembunuhan yang jenazahnya dibuang di tol Mapan. Sepertinya malam hari,” ungkap perwira polisi dengan tiga setrip di pundaknya itu.

Sekitar pukul 14.30, tim inafis dari Satreskrim Polres Pasuruan mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasi korban.

Viral, foto Rusdianto sebelnya dikabarkan hilang

Tak butuh waktu lama bagi polisi untuk mengungkap identitas mayat yang diketahui bernama Rusdianto, 41, warga Bendulmerisi Gg Besar Timur 15 RT 03 RW 05, Kecamatan Wonocolo, Kota Surabaya.

“Identitas korban sudah terungkap. Diketahui dari hasil pemeriksaan sidik jari dan keterangan data lainnya” terang Kasatreskrim Polres Pasuruan AKP Dewa Putu Prima.

Perwira polisi yang dikenal berprestasi dengan tiga setrip di pundaknya itu menuturkan, tiap harinya korban merupakan driver GoCar. Sebelum ditemukan meninggal, korban diketahui mengendarai mobil Suzuki Ertiga warna putih bernopol L 1239 XD.

“Korban adalah driver GoCar, informasinya Senin (21/10) terima orderan pukul 14.00 siang. Tujuan ke Desa Plintahan, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan. Setelah itu, jejaknya tidak diketahui. Ternyata ditemukan sudah tewas dan jenazahnya dibuang di tol Mapan,” jelasnya.

Untuk diketaui, kabar kehilangan pria yang diduga driver PT Aplikasi Karya Anak Bangsa atau yang lebih dikenal Gojek, salah satu Perusahaan online terbesar di Indonesia tersebut sebelumnya sempat viral. (*/tim)

Related Articles

Back to top button