Kapolsek Pusaka Negara Subang Akrab Dengan Wartawan
SUBANG, JABAR, BN-Kapolsek Pusaka Negara siap bersinergi dengan wartawan. Hal tersebut terbukti saat awak media yang datang berkunjung ke Mapolsek, ia menyambut dengan ramah tamah.
“Wartawan adalah mitra kerja polisi. Pintu terbuka lebar bagi siapapun yang ingin bersilaturohmi kesini. Saya menjabat di Polsek pusaka negara baru beberapa bulan dan meminta bantuan kepada rekan wartawan untuk turut mempublikasikan perihal kesadaran para pengendara untuk selalu memakai helm (pengaman kepala) dan mengunakan knalpot standar,” katanya.
Menurut Kaapolsek, selama ia menjabat di Polsek pusaka negara menjamin memberikan keamanan lingkungan yang kondusif serta aman dari semua tindak kejahatan berbentuk apapun. Terjadinya kejahatan curas beberapa hari yang lalu masih dalam penyelidikan polisi semoga dalam waktu dekat ini kami dapat menangkap para pelakunya.
Hasil pantauan BN di lapangan, Kapolsek pusaka negara banyak membantu masyarakat saat terjadinya banjir. Menangkap para pelaku kejahatan,mengurangi angka kejahatan yang ada di wilayah hukumnya serta selalu ramah kepada siapapun datang berkunjung di kantornya. Sebagai seorang perwira selalu memberikan yang terbaik kepada bawahannya. (M.tohir)