SUMSEL

Pembagian Sembako di Pemkot Lubuk Linggau Jadi Sorotan Warga

LUBUK LINGGAU, SUMSEL, BN-Pembagian paket sembako Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuk Linggau, di Kelurahan Muara Enim berakhir dengan kekecewaan. Masyarakat desa merasa kecewa dengan data pembagian yang dirasa tidak transparan dan tidak mengakomodir usulan dari bawah.

Menurut warga, kebijakan Pemerintah Kota Lubuklinggau membagikan paket sembako tersebut memang sangat baik,
namun dirasa masih kurang. Pasalnya, banyak masyarakat terdampak Covid-19 yang mengalami kesusahan pada saat ini justru tidak menerima bantuan.

Peran RT dan Lurah menjadi sorotan terutama dengan diabaikannya aspirasi masyarakat. Juga untuk memberikan informasi dan penjelasan kepada masyarakat.

Kepada Bidik Nasional, warga desa setempat bernama Jali dan Wansah menyampaikan kekecewaannya. Mereka menduga dinas terkait ikut bermain dan mengabaikan himbauan Wali Kota SN Prana Putra Sohe.

“Seharusnya yang berhak menerima adalah warga rentan terdampak Covid -19. Namun kenyataannya yang menerima warga miskin para penerima PKH. Ini yang menjadi permasalahan dan terjadi ricuh,” katanya. (joni gitar)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button