BANYUWANGI

Satlantas Polresta Banyuwangi Gelar Operasi Patuh Semeru 2021

BANYUWANGI, bidiknasional.com – Operasi Ketupat Semeru 2021 sudah mulai dilakasakan oleh Satlantas Polresta Banyuwangi bersama petugas gabungan TNI – POLRI, DENPOM, DISHUB Banyuwangi, terhitung mulai tanggal 20 September sampai tanggal 3 Oktober 2021.

Kasat Lantas Polresta Banyuwangi KOMPOL Akhmad Fani Rakhim S.Psi, S.I.K, M.Psi dan melalui Kanit Turjawali Polresta Banyuwangi IPTU Budi Mujiono, SH menjelaskan ” Operasi Patuh Semeru 2021 meliputi kelengkapan STNK, SIM dan gunakan Helm SNI (Standar Nasional Indonesia), bagi pengendara kendaraan roda dua dan kendaraan roda empat STNK, SIM dan pemakaian sabuk pengaman ” jelasnya. Selasa (21/9/2021)

Lanjut IPTU Budi Mujiono, untuk pengendara kendaraan roda dua dan pengendara roda empat , bilamana kondisi mengantuk saat berkendara di jalan menepilah dahulu dan istirahat sejenak, buat pengendara dihimbau tetap patuhi Protokol Kesehatan 5M memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas, di masa Covid- 19 dan PPKM yang sudah diberlakukan oleh Pemerintah.

Harapannya bagi pengendara tetap menjaga keselamatan saat berkendara dan patuhi disiplin berlalu-lintas di jalan. (dj/”tim-bn)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button