KALTENGMURUNG RAYA

Ketua Komisi II DPRD Mura, Heriyus :  Pemerataan Pembangunan Hingga Ke Desa

Ketua Komisi II DPRD Mura, Heriyus

MURUNG RAYA, bidiknasional.com – Suksesnya pembangunan di daerah tidak lepas dari dukungan masyarakat. Untuk itu, masyarakat diminta agar dapat terus mendukung proses pembangunan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Murung Raya (Mura).

Kita mengharapkan masyarakat dapat mendukung penuh program pemerintah daerah (Pemda) yang didukung DPRD, baik yang sedang berjalan maupun yang akan datang, salah satunya fokus pembangunan yang dilakukan selama ini, Ungkap Ketua Komisi II DPRD Mura Heriyus, Kamis 5 November 2021.

Politisi PDIP ini juga mengatakan, selain pembangunan yang dilakukan adalah pemberdayaan desa. DPRD juga mendorong Pemda setempat untuk memberikan perhatian serius dalam upaya melakukan pemerataan pembangunan hingga ke desa. Diantaranya, melalui program unggulan Rp 1.5 Miliar 1 Desa.

Program ini masih akan menjadi unggulan Bupati Perdie M. Yoseph dan Wakil Bupati Rejikinoor hingga tahun 2023 mendatang. “Masyarakat sudah merasakan dan menikmati hasil pembangunan dari program Rp 1.5 Miliar 1 Desa Yang bersumber dari APBD Kabupaten Mura ini,”  tambah Heriyus lagi.

Menurutnya, Besarnya kucuran dari Pemkab Mura itu belum belum termasuk program Dana Desa (DD) dari pemerintah pusat yang besarnya pun hampir sama. Secara kuantitas desa-desa di Kabupaten Mura yang berjuluk Bumi Malai Tolung Lingu paling diuntungkan dibanding desa-desa di kabupaten lainnya.

Karena ada dua program Rp 1.5 Miliar 1 Desa yang sama-sama masuk desa dari pemerintah kabupaten dan pemerintah pusat, Bahkan program Rp 1.5 Miliar 1 desa ini Pemkab Mura jauh lebih dulu ketimbang program pemerintah pusat.

“Karena itu saya mengharapkan besarnya kucuran dana yang beralokasikan ke desa tersebut, agar dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat pedesaan lebih cepat,” pungkasnya. (Efendi)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button