Sebagai Desa Penerima SPAM, Pemdes Namo Buaya Ucapkan Terima Kasih Kepada Walikota Subulussalam
SUBULUSSALAM, bidiknasional.com – Desa Namo Buaya Kecamatan,Sultan Daulat , Kota Subulussalam ditunjuk sebagai salah satu Desa penerima Program Nasional Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Perdesaan Padat Karya bersumber dari APBN tahun 2021.
Rahmad Sagala,Kepala Desa Namo Buaya Kecamatan Sultan Daulat,Kota Subulussalam mengatakan Program Nasional Sistem Penyediaan Air Minum ( SPAM ) Perdesaan Padat Karya bertujuan untuk kebutuhan masyarakat yang ada di Desa Namo Buaya, Senin 15 November 2021.
Karena menurutnya Selama ini masyarakat mengeluh dengan kebutuhan Air bersih disana.
Apabila Musim kemarau panjang warga desa namo buaya terpaksa pergi ke Sungai Batu-Batu daerah Rikit yang di perkirakan ada sekira 2 KM jaraknya dari Desa.
“Warga Desa Namo Buaya baik itu mandi,memasak ataupun mencuci apabila Kemarau warga harus pergi kesungai Batu-batu Daerah Rikit,” ujar Rahmad Sagala.
Jadi dengan ditunjuknya Desa Namo Buaya sebagai Salah Satu Desa penerima SPAM Setidaknya lebih kurang 40 Kartu Keluarga (KK) antara kiri dan kanan sumur bor tersebut nantinya akan menerima manfaatnya.
“Kenapa demikian,tentunya ini semua karena keterbatasan anggaran, karena Anggarannya hanya Rp. 315.000.000,- ,sementara pada tahun ini harga bahan naik mulai dari harga semen dan besi begitu juga,” ungkapnya.
Selaku kepala desa Namo buaya mewakili masyarakat kata dia, Rahmad Sagala mengucapkan terima kasih kepada walikota Subulussalam H.Affan Alfian dan Bappeda Kota Subulusslam yang mana telah menunjuk Desa Namo Buaya Sebagai Penerima Program SPAM.
Maka dari itu ia berharap Kepada Pemerintah Kota Subulusslam khususnya Kepada Bapak Walikota H.Affan Alfian Untuk Tahun 2022 agar kiranya Men Support dana Kedesa Namo Buaya baik dari Pusat, Ataupun Pemerintah Provinsi paling tidak Dana APBK Kota Subulusslam.
” Supaya bisa dilanjutkan kepada masyarakat pada tahun 2022 penambahan dana lagi sekitar 150 Kartu Keluarga lagi untuk Dusun Pelita dan Dusun Lae Sarah,” pintanya.
(A.Darminto bancin)