ACEHSUBULUSSALAM

Kelompok Tani Berkah Terima Bantuan Sepuluh Ekor Sapi Lokal dari Dinas Pangan Subulussalam

SUBULUSSALAM, bidiknasional.com – Program Perkarangan Pangan Lestari (P2L) Dinas Pangan Subulussalam, Kadis Pangan Subulussalam H.Badalsyah, (26/11-21) mengatakan hal itu bisa menjaga kebutuhan dan ketahanan panganan keluarga dan tinggal petik sayur-sayuran dari perkarangan.

Ketersediaan akses dan pemanfaatan pangan bagi keluarga melalui P2L bisa dihasilkan pangan yang beragam dan bergizi seimbang,aman serta sekaligus untuk pendapatan keluarga katanya Badalsyah.

Selanjutnya Badalsyah menambahkan,”pada tahun ini kita sudah memberikan tujuh kelompok di 5 Kecamatan sebagai penerima manfaat langsung dan untuk selanjutnya kita juga memiliki program Pertanian Keluarga (PK). Program ini adalah untuk pengentasan daerah rentan rawan pangan dan statusnya sudah tahan pangan,” pungkasnya Badalsyah.

Sementara salah satu penerima manfaat Ketua Kelompok Tani Berkah Razali di Desa Panglima Sahman Kecamatan Rundeng mengatakan,kami atas nama Kelompok Tani Berkah mengucapkan terima kasih kepada Walikota Subulussalam melalui Kadis Pangan yang telah mempercayakan kepada kami Kelompok Tani Berkah memberikan bantuan berupa sepuluh (10) ekor sapi lokal.

“Rasa haru dan bahagia kami dari Kelompok Tani Berkah karena Kadis Pangan Subulussalam,sudah begitu serius dan tulus jemput bola demi kelompok tani yang ada di Kota Subulussalam ini umumnya dan khusus kelompok tani Berkah di Desa Panglima Sahman,” pungkasnya Razali.

(Roni Syehrani/Darminto Bcn)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button