Wakil Gubernur Jatim Jalin Silahturahmi Bersama Jajaran Kepala Desa di Pondok Pushaka Banyuwangi
Para Kepala Desa se- Banyuwangi dan rekan-rekan PAC Demokrat Banyuwangi (Foto: Tim)
BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Wakil Gubernur (Wagub) Provinsi Jawa Timur dalam kegiatannya di wilayah Kabupaten Banyuwangi menjalin tali silahturahmi bersama jajaran Kepala Desa bertempat di Pondok Pusat Halaqah Kebangsaan (Pushaka), Desa Bubuk, Kecamatan Rogojampi, Kabupaten Banyuwangi.
Wakil Gubernur Jatim Emil E. Dardak bersama staf tiba di Pondok Pushaka, Desa Bubuk, Kecamatan Rogojampi disambut langsung oleh Pimpinan DPRD Banyuwangi Michael Edy Hariyanto, SH, MH juga selaku Ketua DPC Partai Demokrat Banyuwangi bersama Sekretaris DPC Demokrat Julis Setyo Puji Rahayu dan Anggota fraksi Demokrat, sekira pukul 17.00 Wib, pada hari Minggu 26 Februari 2023.
Dalam sambutan nya, Ketua Dewan Pertimbangan dan Kehormatan Pusat Halaqah Kebangsaan (Pushaka) Kyai H Maskur Ali menyampaikan, ” Alhamdullillah, kami dapat bertemu dengan Wagub Jatim Emil Dardak, untuk menjalin tali silahturahmi dan beliau, masih muda, santun, religius, kecerdasaan mas Emil sangat luar biasa dan kami bangga punya Pemimpin di Pemprov. Jatim,” jelasnya, Minggu (26/2/2023), sore.
Lanjut Kyai H Maskur Ali, di tempat Pondok Pusat Halaqah Kebangsaan (Pushaka) ini, hasil rembug bareng dengan para Kyai, untuk tempat berdiskusi dan berdoa, Pondok Pushaka ini kegiatannya ada tiga yaitu Pertemuan rutin dengan para Kyai membahas kegiatan Organisasi. Mengingat istighosah mendoakan yang baik untuk masyarakat Banyuwangi dan Partai Demokrat. Turun kebawah mencari informasi persoalan-persoalan Umat dan dibahas bersama ditempat Pondok Pushaka.
Wakil Gubernur Jatim Emil E Dardak (tengah), Ketua DPC Partai Demokrat Banyuwangi Michael Edy Hariyanto (kanan) dan Ketua Dewan Pertimbangan dan Kehormatan Pusat Halaqah Kyai H Maskur Ali (kiri)
Selanjutnya, Wakil Gubernur Emil E Dardak menerangkan, ” Alhamdulilah, kami dapat bertemu dengan sesepuh para Kyai, dan yang terhormat Ketua DPC Partai Demokrat Banyuwangi bapak Michael, rekan-rekan Anggota DPRD, para sahabat Kepala desa, rekan-rekan PAC se- Kab. Banyuwangi. Kami sangat senang sekali dan terkesan tempat Pondok Pushaka sangat asri, dan tempat ini dapat menciptakan hal-hal yang baik lahir di tempat ini,” ucapnya.
Dalam kegiatan ini, selaku pembawa acara oleh Sekretaris DPC Partai Demokrat Julis Setyo Puji Rahayu. Adapun agenda acaranya jalin tali silahturahmi dengan sesepuh para Kyai, dilanjutkan tanya jawab terkait permasalahan pupuk pertanian, program kegiatan desa dan sebagainya dari para Kepala desa dengan jawaban dan penjelasan oleh Wakil Gubernur Jatim.
Acara berlangsung lancar, diakhiri do’a dan dilanjutkan ramah tamah.
Laporan: j0181/Tim
Editor: Budi Santoso