JATENG

Purna Tugas, Puluhan Anggota Polisi Diarak Naik Andong

KLATEN, JATENG, BN – Prosesi pedang pora di halaman Mapolres Klaten, Rabu (12/7)  menandai pelepasan puluhan ang-gota polisi yang masuk purnabakti.

Puluhan anggota tersebut selanjutnya diarak menggunakan angkutan tradisional jenis andong menyusuri Jl Lingkar Selatan, Jl Veteran dan  Jl Kopral Sayom Kota Klaten.

Menurut Kapolres Klaten AKBP Juli Agung Pramono, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk apresiasi Polri terhadap anggotanya yang sudah bertugas kurang lebih 30 tahun dengan segala suka dan dukanya.

“Setelah bertugas di kepolisian selama puluhan tahun pasti ada suka dan duka dalam kesehariannya, itulah dinamika kepo-lisian. Saya ucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya atas loyalitas selama ini,” katanya.

Kapolres Klaten menambahkan, ada 48 anggota polisi yang memasuki masa purna-tugas.

Mereka terdiri atas, perwira menengah sebanyak 2 personil, perwira pertama seba-nyak 22 personil, brigadir Polri sebanyak 18 personil dan aparatur sipil negara (ASN) sebanyak 6 personil.

“Seiring berjalannya waktu seorang insan bhayangkara pasti akan berakhir dan digan-tikan generasi penerus. Episode baru yang pasti akan dilalui harus dimanfaatkan dengan baik dan efektif. Tetap jaga etos kerja dan nama baik Polri,” jelas Kapolres Klaten.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres juga memberikan amanat kepada anggota purna-bakti untuk tetap menjalin silaturahmi dan kerjasama dengan personil yang masih bertugas, memberikan informasi serta turut menyampaikan saran dan pendapat untuk memajukan Polres Klaten.

“Jadilah suri tauladan serta panutan yang baik, karena memang sebelum saat ini kita lahir dari masyarakat, berkarya untuk ma-syarakat dan pada akhirnya kembali ke tengah-tengah masyarakat,” pungkasnya.  (rkt)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button