Pemkab Labuhanbatu Gerak Cepat Tangani Korban Kebakaran Di Desa Perbaungan
LABUHANBATU, SUMUT, BN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu gerak cepat memberi bantuan kepada korban kebakaran di Desa Perbaungan Kecamatan Bilah Hulu, Jumat (26/8/2018).
Pemberian bantuan itu diserakan langsung oleh Sekda Labuhanbatu Ahmad Mufli SH MM tepat pukul 11.00 WIB yang disaksikan langsung oleh Kaban BPBD Labuhanbatu, H. Sopian HSB SE. MAP, Camat Bilah Hulu dan Kepala Desa Perbaungan.
Bantuan yang diberikan berupa, beras, telur, minyak makan dan mie instan sangat dibutuhkan korban kebakaran untuk mengu-rangi beban yang di derita masyarakat perbaungann
Selain memberikan bantuan berupa bahan makanan, Pemkab, PT, BPBD serta sum-bangan dari masyarakat berupa pakaian, alat masak, tenda tempat masyarakat berlindung sebelum kembali di bangun rumah masyarakat yang terkena kebakaran.
Ahmad Mufli SH, MM kepada masyarakat yang ditimpa musibah agar bersabar dan adanya bantuan ini hanya sekedar untuk mengurangi beban yang sedang dihadapi.
“Saya berharap kepada kepala Puskesmas Bilah Hulu agar terus memantau kesehatan mereka,” harapnya.
Di tempat yang sama, Kaban BPBD Labu-hanbatu, H. Sopyan Hasibuan SE MAP bantuan yang telah diberikan agar diman-faatkan.
“Maaf sebelumnya kepada yang ditimpa musibah hanya tenda ini bisa dipergunakan untuk sementara sebelum di bangun kembali rumah saudara dan kepada seluruh yang ketimpa musiba apa yang di katakan Pak Sekda, untuk kesehatan silahkan datang ke Puskesmas terdekat, “tutur Kaban kepada korban kebakaran. (M.SUKMA)