ACEHSINGKIL

Hasil Akhir Ujian SKD CPNS di Aceh Singkil, 314 Peserta Lewat Passing Grade

SINGKIL, bidiknasional.com – Sebanyak 314 peserta ujian SKD CPNS di Aceh Singkil Tahun 2021 lewat Passing Grade.

Dari Hasil rekapitulasi data yang dilakukan oleh pihak BKPSDM Aceh Singkil menunjukkan bahwa dari 1215 peserta yang mengikuti ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) hanya 1152 yang mengikuti ujian.

Sementara sebanyak 63 peserta tidak hadir dalam mengikuti ujian SKD dan 838 peserta tidak lewat passing grade.

” Jumlah peserta yang lolos Passing Grade ujian SKD CPNS Tahun 2021 ini, berjumlah 314 peserta, di presentase mencapai 27 persen,” ucap Ali Hasmi, Jum’at (01/10/2021).

” Tahapan selanjutnya, kita akan lakukan pe-rengkingan, masing-masing formasi, per unit kerja yaitu tiga banding satu, setelah itu akan dilanjutkan ujian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), dan Akan ada optimalisasi, untuk pengisian formasi yang kosong,” terangnya.

Disisi lain menurut Ali Hasmi bahwa tahun ini setiap peserta bisa mencetak sertifikat baik yang lolos passing grade maupun yang belum lolos. ” Bisa dibuka BKN. go.id untuk cetak sertifikat bagi keseluruhan peserta yang ikut ujian SKD,” ucapnya.

Sebelumnya Ujian Tes Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Aceh Singkil Tahun 2021 yang dijadwalkan mulai tanggal 26 September s/d 1 Oktober sudah selesai.

Saat ini pihak BKPSDM Aceh Singkil sedang melangsungkan ujung Tes Non-PPPK Guru dimulai tanggal 1 oktober s/d 2 Oktober 2021. (Rony Syehrani)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button