LAMPUNG BARAT

51 KPM DI PEKON TAPAK SIRING LAMBAR PEROLEH BLT DANA DESA, 300 KK TERIMA RASKIN

Pj.Peratin Herwanda menyerahkan BLT DD kepada salah seorang KPM di Balai Pekon Tapak Siring, Kamis 4-5-2023 (Foto.dok: Taufik)

LAMPUNG BARAT, BIDIKNASIONAL.com -Setelah ditunggu cukup lama, akhirnya 51 Kepala Keluarga yang masuk dalam data Kelompok Penerima Manfaat (KPM) di Pekon (Desa) Tapak Siring, Kecamatan Sukau Lampung Barat dapat bernapas lega, pasalnya hari ini memperoleh Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari APBN melalui Dana Desa (DD).

Penjabat (Pj.) Peratin (Kepala Desa) Tapak Siring, Herwanda ketika memberikan sambutannya saat penyerahan bantuan BLT DD itu menyampaikan, bantuan dari pemerintah itu dianggarkan dari Dana Desa Tahun Anggaran 2023 untuk Triwulan pertama yakni untuk bulan Januari, Februari dan Maret dengan masing – masing KPM menerima Rp.900.000,00 akumulasi dari Rp.300.00,00 setiap bulannya.

Kegiatan penyerahan BLT DD itu dipusatkan di Aula Balai Pekon setempat, Kamis 4-5-2023.

Tampak hadir pada penyerahan bantuan itu antara lain Camat Sukau yang diwakili Sekretaris kecamatan, pendamping desa, Ketua dan anggota Lembaga Himpun Pemekonan (LHP) sejenis Badan Perwakilan Desa (BPD), tokoh masyarakat, tokoh agama, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Pekon setempat.

Penjabat (Pj) Peratin, Herwanda berpesan kepada seluruh masyarakat yang menerima bantuan sosial itu supaya dapat mempergunakan dana tersebut dengan sebaik -baiknya.

” Saya berpesan dan berharap kepada bapak dan ibu penerima BLT ini untuk mempergunakan dana tersebut untuk sesuatu yang bermanfaat alias jangan asal dibelanjakan saja,” pinta Herwanda.

Pj Peratin Herwanda saat menyerahkan bantuan Raskin kepada kepala keluarga yang tergolong keluarga miskin, Minggu 30 April 2023 (Foto.dok: Taufik)

Diakhir arahannya, Herwanda juga menyampaikan permohonan maaf kepada segenap masyarakat Pekon Tapak Siring, dikarenakan tidak semua aspirasi dan keinginan dari masyarakat selama ini dapat diakomodir pemerintah Pekon. Hal ini disebabkan adanya keterbatasan anggaran dan juga dengan berbagai pertimbangan.

” Dalam kesempatan ini saya dan segenap aparatur pemerintah Pekon mengucapkan permohonan maaf kepada segenap masyarakat Pekon Tapak Siring karena tidak semua aspirasi dan keinginan dari masyarakat dapat kami akomodir. Semua itu tentunya dengan berbagai pertimbangan dan keterbatasan anggaran yang kita miliki” sebut Herwanda.

Dalam kesempatan itu juga, Herwanda mengucapkan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat Pekon Tapak Siring yang telah bersinergi dengan Pemerintah Pekon guna mendukung program-program dan kebijakan yang diluncurkan oleh Pemerintah Pekon.

Untuk diketahui sebelumnya, pada hari Minggu 30 April 2023, Pemerintah Pekon Tapak Siring juga telah mendistribusikan beras untuk keluarga miskin (Raskin) kepada 300 orang kepala keluarga miskin di Pekon setempat.

Laporan: TAUFIK

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button