ENGGARTIASTO LUKITA HADIRI SILAHTURAHMI DENGAN PARTAI NasDem KALTENG
PALANGKA RAYA, KALTENG, BN – Agenda siang hari ini Mentri perdagangan Enggartiasto Lukita yang juga Dewan Pertimbangan DPP. Partai NasDem Pusat ini menghadiri acara Silahturahmi Internal dengan Para Pengurus Partai NasDem Kalimantan Tengah yang bertempat di aula ballroom hotel Aquarius Palangka Raya, Sabtu (6/6/2018).
Dalam silahturahmi tersebut yang dihadiri Anggota DPR RI dan beberapa anggota DPRD provinsi, Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah yang berasal dari Partai Partai NasDem. Acara ini dihadiri Para pengurus Partai NasDem Kalimantan Tengah, Para Calon Bupati-Wakil Bupati dan Para Caleg dari Partai NasDem Kalteng.
Dalam kesempatan tersebut Faridawaty Darland Atjeh selaku petinggi DPW Partai NasDem Kalimantan Tengah menyampaikan sambutannya. “Saya sangat merasa bangga dan bersyukur, serta berterima kasih atas kedatangan Bapak Enggartiasto Lukita dalam acara silahturahmi dengan para pengurus Partai NasDem hari ini. Saya juga mengucapkan selamat datang kepada pak Mentri Perdagangan di Bumi Tambun bungai ini” ungkap Faridawaty.
Dikesempatan tersebut juga Faridawaty Darland Atjeh memperkenalkan para Calon Bupati-Wakil, Bupati dan nama Calon Walikota Partai NasDem yang akan menghadapi Pilkada 2018 ini. Tidak ketinggalan memperkenalkan juga sebagian Para Bacaleg dari Partai NasDem yang hadir dalam kesempatan silahturahmi yang rencananya akan mengikuti Pemilu 2019 nanti.
Ditempat terpisah usai mengikuti acara silahturahmi kepada awak Bidik Nasional, Ruhui Pintano yang juga Caleg Partai NasDem Daerah Pemilihan Kalteng IV untuk DPRD Provinsi Kalteng mengatakan
“Saya sangat bangga dan senang bisa bertatap muka dan mendengarkan langsung cerita pengalaman Politik pak Enggartiasto Lukita dikesempatan silahturahmi tadi. Dan saya juga merasa semakin bersemangat di dalam nantinya untuk memenangkan suara partai NasDem di Daerah pemilihan saya nantinya berkomperisi” ujar Ruhui Pintono
Saya merasa sepertinya semakin bersemangat dan mendapatkan spirit mendengarkan pesan-pesan beliau. Dukungan dan motivasi Enggartiasto Lukita semakin membuat saya yakin kalau Partai NasDem mampu memenangkan Pemilu 2019 nantinya. Tentunya tak terlepas dari doa dan dukungan seluruh masyarakat Kalimantan Tengah tentunya, lanjutnya. (Ruhui Pintano)