PELALAWANRIAU

Jelang pelantikan, Pokdar Kamtibmas Resort Pelalawan Temu ramah Dengan Kejari Pelalawan

PELALAWAN, bidiknasional.com – Setelah memperkenalkan diri ke beberapa instansi yang ada di Kabupaten Pelalawan, Kelompok Sadar (Pokdar) Kamtibmas Resort Pelalawan, yang dalam rapat pembentukan pengurus terpilih sebagai Ketua adalah Duliater Sirait, Sekretaris Ofelius Gulò, Bendahara Andohar Sinaga, Kasi Humas Drs. Firman Zalukhu, S.Pd dan sekretaris panitia pelantikan Wan Masda, SH., MH serta Pengurus besar lainnya, Kamis (21/10/2021) audensi dengan Kejari Pelalawan.

Sebelum digelar pelantikan yang direncanakan bulan Nopember 2021 nanti, para pengurus melakukan audensi guna memperkenalkan keberadaannya di Kabupaten Pelalwan sebagai mitra Polri dalam mencapai Kamtibmas.

Demikian disampaikan oleh Duliater Sirait pada saat audensi dengan Kejari Pelalawan yang diterima Kasipidum Kejaksaan Negeri Pelalawan beserta staf Kejari lainnya.

Duliater mengatakan bahwa “pembentukan pengurus Pokdar Kamtibmas di Resort Pelalawan ini, bertujuan untuk meminimalisir terjadinya konflik di daerah ini dengan sudah adanya kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan dan ketertiban tersebut,” ujarnya menerangkan tupoksi Pokdar.

Dikatakannya lagi bahwa “Pokdar Kamtibmas memiliki slogan yang sangat berkesan yaitu ‘Satunya Kata Dengan Perbuatan’, Jadi tidak sembarang menjadi pengurus, artinya harus bisa dicontoh dan diteladani oleh masyarakat lainnya dan menjadi pelopor keamanan ketertiban di tengah masyarakat,” tuturnya.

Pada kesempatan audensi tersebut, Kasipidum Kejari Pelalawan Riky dan staf Kejari lainnya, menyambut baik kedatangan perwakilan pengurus Pokdar Kamtibmas Resort Pelalawan dan mengamini apa yang disampaikan oleh Duliater Sirait.

“Kami atas nama Kejari Pelalawan menyambut baik terbentuknya pengurus Pokdar Kamtibmas Resort Pelalawan. Apalagi yang barusan Disampaikan oleh ketua Pak Sirait. Kami aminkan hal tersebut dapat tercapai. Kami yakin pengurus Pokdar yang telah bergabung adalah personil masyarakat yang bisa menjembatani tercapainya keamanan ketertiban masyarakat di kabupaten Pelalawan,” tandasnya.

Dijelaskannya dengan sebuah pesan, “mari kita jaga daerah kita ini bebas dari pertikaian dan saling menghargai satu sama lain, demi terciptanya kerukunan, sehingga keamanan dan ketertiban bisa gapai secara maksimal dan masyarakat Pelalawan merasa tentram, damai, sejahtera dalam melakukan rutinitas sehari-hari,” harapnya.

Diakhir audensi tersebut, selain bersilaturahmi, juga diisi ramah tamah singkat yang berlangsung secara kekeluargaan, serta foto bersama dengan mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah. (js)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button