KALTENGMURUNG RAYA

Dewan Murung Raya Apresiasi Seleksi Guru Penggerak 

Ketua Komisi II DPRD Mura Heriyus M Yoseph, SE. (Foto: Efendi BN.com)

MURUNG RAYA, BIDIKNASIONAL.com – Kalangan DPRD Murung Raya memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Murung Raya dalam hal ini Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) setempat, dalam meningkatkan kompetensi guru, Selasa 3 Oktober 2023.

Dimana Didsikbud Murung Raya telah melaksanakan seleksi Program Guru Penggerak (PGP) di wilayah itu.

Menurut Ketua Komisi II DPRD Murung Raya Heriyus M Yoseph SE, dengan adanya tenaga Guru Penggerak di Kabupaten Murung Raya agar menjadi motivasi yang mampu menggerakkan komunitas belajar baik bagi murid, sesama rekan guru, internal maupun eksternal di wilayahnya .

Politisi PDIP Murung Raya ini, merasa sangat bersyukur sekaligus  bangga atas keberhasilan dan upaya dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan untuk mewujudkan pelaksanaan Program Guru Penggerak atau PGP lkhususnya di Kabupaten Murung Raya.

“Saya bersyukur sekaligus bangga akan keberhasilan upaya dinas pendidikan dan kebudayaan yang telah dengan sukses dapat melaksanakan program pendidikan guru penggerak di Murung Raya ini,” terangnya. 

Laporan: Efendi

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button