CILACAP, BIDIKNASIONAL.com – Liburan Hari raya idulfitri 1445 Hijriah, D’Bonkeh Pass salah satu Obyek wisata alam di ujung barat Cilacap yang menawarkan keindahan alam dan beragam wahana hiburan untuk keluarga, tepatnya di Desa Hanum, Kecamatan Dayeuhluhur Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah ramai dikunjungi Wisatawan.
Lokasi strategis, berbatasan langsung dengan Kabupaten Ciamis, Kota Banjar, dan Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, D’Bonkeh Pass telah menjadi tujuan favorit keluarga untuk berlibur di akhir pekan atau hari libur nasional.
Minggu 14 April 2024, saat ditemui Wartawan, Pemilik D’Bonkeh Pass, Mohammad Luthfi Athoillah atau Haji Etom menyatakan bahwa pengunjung tidak hanya dapat menikmati keindahan alam yang memukau, namun juga berbagai wahana permainan yang cocok untuk anak-anak dan keluarga dengan akses yang mudah, baik menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat, tempat ini menjadi destinasi yang terjangkau bagi pengunjung dari luar wilayah Kecamatan Dayeuhluhur.
“Di D’Bonkeh Pass, pengunjung bisa melepas lelah sambil menikmati keindahan alam dan udara segar yang menyegarkan,” ungkap Haji Etom.
Beberapa wahana yang ditawarkan antara lain Water Boom, Playing Pok, Sepeda Gantung, Karpet Terbang, Spot Foto dan Balon Udara. Selain itu, tersedia juga fasilitas kemping, rumah pohon, dan yang terbaru, Mini Zoo, yang bertujuan untuk memberikan edukasi mengenai flora dan fauna kepada anak-anak usia dini dan sekolah dasar.
Suasana Liburan Hari Raya Idulfitri 1445 H, D’Bonkeh Pass memanjakan Pengunjung dengan menggelar acara live musik, bagi-bagi door prize, dan disuguhkan Pemain Kendang Cilik yang berbakat dengan seninya,sehingga bisa memukau para pengunjung diramaikan artis daerah yang ada di kabupaten cilacap.
” Bagi warga masyarakat atau pengunjung yang ingin menyaksikan sendiri keunikan dan keasyikan D’Bonkeh Pass, dipersilakan datang langsung ke Desa Hanum Kecamatan Dayeuhluhur Kabupaten Cilacap Jawa tengah,” ujarnya.
Salah seorang wisatawan dari Jakarta yang kebetulan liburan di tempat tersebut mengatakan,” harga tiket murah dan terjangkau bagi para pengunjung. Pokoknya Indah dan Puas wisata alam di Dbonkeh ini yang sangat indah dan bersih asri,” ungkapnya.
Ahmad Istoharj wisatawan dari Jakarta ini menyampaikan kepuasan kunjungannya di wisata alam Dbonkeh di DesaHanum Kecamatan Dayeuhluhur Kab.Cilacap Jawa Tengah.
” Kami berharap, semoga pemilik Obyek wisata alam Dbonkeh Haji Etom mendapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten Cilacap salah satunya perbaikan jalan agar lebih nyaman dan aman bagi pengunjung wisatawan lokal maupun mancanegara,” ungkapnya.
Reporter : Asep Saepudin
Editor: Budi Santoso